SuaraBanten.id - Prilly Latuconsina memang punya segudang pesona dan prestasi membanggakan. Selain cantik, lawan main Reza Rahadian ini juga jago akting dan bernyanyi. Tidak heran kalau banyak yang mengidolakan Prilly Latuconsina.
Seolah belum puas dengan hal itu, Prilly Latuconsina pun melebarkan sayapnya untuk menjadi produser dan pengusaha. Kesempurnaan Prilly Latuconsina semakin bertambah karena ia baru saja membagikan kabar membahagiakan.
Setelah dinyatakan lulus sidang skripsi pada Agustus 2021 lalu, Prilly Latuconsina akhirnya diwisuda pada tanggal 6 Desember 2021 kemarin. Yuk, intip potret wisuda Prilly Latuconsina berikut ini!
1. Sukses meraih popularitas tinggi di dunia hiburan, Prilly Latuconsina tak serta-merta menganggap sepele pendidikan. Meskipun sempat menunda kuliahnya, gadis keturunan Ambon dan Sunda ini akhirnya meminta izin pada orang tuanya untuk berkuliah sambil bekerja.
Sejak 2017 lalu, Prilly Latuconsina tercatat sebagai mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi di London School of Public Relation (LSPR) Jakarta. Meskipun harus menyeimbangkan waktu untuk kuliah, karier, dan bisnis, Prilly Latuconsina menyelesaikan kuliahnya hanya dalam waktu tiga setengah tahun.
2. Meskipun telah dinyatakan lulus sejak Agustus 2021 lalu, Prilly Latuconsina baru diwisuda pada 6 Desember kemarin. Dengan menurunnya kasus positif Covid-19, prosesi wisuda Prilly Latuconsina pun digelar secara offline dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat seperti tetap memakai masker.
Tak hanya berhasil meraih gelar sarjana dalam waktu yang cukup singkat, Prilly Latuconsina juga menyelesaikan keseluruhan perkuliahan dengan predikat cumlaude. Bahkan, Prilly Latuconsina dinobatkan sebagai wisudawan terbaik di kampusnya, lho
Prilly dipasangkan selempang penghargaan Best of the Best Graduate of LSPR Communication & Busniness Institute Class of 2021. Berkat penghargaan tersebut, ia pun mendapatkan beasiswa S2 senilai Rp61,5 juta dan AUD750 sebagai hadiah, lho.
3. Meskipun perjuangannya untuk kuliah sambil bekerja sangat sulit dan menguras air mata, Prilly Latuconsina akhirnya tak menyerah karena telah berjanji pada kedua orangtuanya dan dirinya untuk bisa menyeimbangkan kehidupannya dengan baik. Ia juga selalu mengingatkan dirinya tentang tujuannya untuk meraih gelar sarjana.
Baca Juga: Jadi Lulusan Terbaik, Prilly Latuconsina Tak Menyangka Dapat Beasiswa S2
Itulah potret wisuda Prilly Latuconsina. Nggak hanya berprestasi di bidang tarik suara dan akting, Prilly juga salah satu artis yang cerdas dan tetap mengutamakan pendidikan. Salut!
Berita Terkait
-
Momen Semringah Prilly Latuconsina Bahas Omara Esteghlal di Preskon FFI
-
Prilly Latuconsina Ungkap Kebahagiaan Pribadi di FFI 2025, Pacar Berhasil Masuk Nominasi
-
Jadwal Padat, Prilly Latuconsina Akui Oleng Gegara Syuting Horor dan UTS S2
-
Curhat Prilly Latuconsina Akting di Depan Omara Esteghlal Demi Jaga Rahasia FFI 2025
-
Jadwal Gokil Prilly Latuconsina yang Bikin Oleng: Urus FFI, Syuting Film Horor hingga Tugas Kuliah
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Ribuan Program Pemberdayaan dan Torehkan Kinerja Keuangan Positif
-
AgenBRILink Jangkau 80% Desa Indonesia, Perkuat Inklusi Keuangan dan Ekonomi Kerakyatan
-
Lewat CSR, ASG Perkuat Infrastruktur Kesehatan Kota Serang dengan Enam Ambulans
-
Jejak 37 Pahlawan Muda di Lengkong: Mensos Gus Ipul Ungkap 2 Kunci Penting Karakter Bangsa
-
BRIVolution BRI Perkuat Ekosistem Digital dan Dorong Dana Murah Berkelanjutan