SuaraBanten.id - Persib Bandung akan kembali bermain pada pekan ke-15 menghadapi Madura United pada Sabtu (4/12/2021) malam ini.
Pertandingan Maung Bandung dan Madura United ini akan berlangsung di Stadion Manahan Solo.
Sebelumnya, Persib kalah 0-1 atas Arema pada pertandingan pekan ke-14. Namun, kali ini Maung Bandung bertekad mempertahankan posisi klasemen sementara Liga 1 2021/2022.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengatakan timnya saat ini berkonsetrasi untuk menyelesaikan misi tersebut.
Baca Juga: Prediksi Madura United vs Persib Bandung di BRI Liga 1
Persib akan tampil percaya diri, menyusul kembalinya bek tengah Nick Kuipers setelah sebelumnya absen karena akumulasi kartu kuning.
“Melihat para pemain belakang kami sudah kembali merupakan hal yang baik, karena seperti yang terjadi di klub manapun perubahan di lini belakang adalah hal terakhir,” ujarnya seperti dikutip dari laman Persib.co.id.
“Kini kami tak perlu melakukannya lagi dan tim lebih percaya diri. Sekarang kami fokus mencetak gol dan memenangi laga ini,” tuturnya.
Maung Bandung sudah menjalani tiga sesi latihan persiapan untuk menghadapi Madura United. Selain mengembalikan kondisi fisik, yang juga penting adalag memulihkan mental pemain usai kalah 0-1 dari Arema FC.
“Karakter permainan kami sudah bagus. Seperti yang sudah saya katakan, pergantian di lini belakang adalah hal terakhir yang akan kami lakukan,” paparnya.
Baca Juga: Fit dan Siap Hadapi Persib, Kim Jin-sung: Saya Siap Berikan yang Terbaik
“Sebab, lini belakang adalah tulang punggung tim. Kami akan tampil dengan karakter yang kuat di pertandingan besok (hari ini, red),” sambungnya.
Di pihak lain, pelatih Madura United, Fabio Lefundes memprediksi pertandingan timnya vs Persib Bandung akan menjadi laga yang sulit.
Meski begitu, pihaknya sudah melakukan persiapan maksimal termasuk menganalisis kekuatan Persib Bandung.
“Kami tahu Persib ada di posisi atas klasemen saat ini, jadi ini bukanlah hal mudah. Tapi kami tahu apa yang akan dilakukan,” tuturnya.
Untuk diketahui, Maung Bandung saat ini berada di peringkat ketiga klasemen dengan nilai 28, sedangkan Madura United di peringkat 11 dengan 17 poin.
Berita Terkait
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal
-
Andra Soni dan Tatu Tinjau PSU di Baros, Bawaslu: Jangan Ada Pelanggaran!
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti