SuaraBanten.id - Persebaya Surabaya bungkam Persiraja Banda Aceh dengan perolehan skor 2-0 pada pertandingan Minggu (31/10/2021) malam. Laga BRI Liga 1 2021 antara Persebaya Surabaya Vs Persiraja Banda Aceh berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Gol Muhammad Alwi Slamat pada menit kedelapan dan Jose Wilkson pada menit ke-52 via titik penalti berhasil membawa Persebaya menuju kemenangan.
Berkat kemenangan pertandingan semalam, Persebaya naik ke papan atas klasmen BRI Liga 1 2021. Tim Bajul Ijo--Sebutan Persebaya Surabaya-- kini ada di posisi kelima dengan raihan 16 poin dari 10 laga.
Sedangkan posisi Persiraja makin terpuruk akibat kekalahan 2-0 melawan Persebaya. Persiraja baru mendapat 4 poin dari 10 pertandingan yang telah dilalui.
Baca Juga: Tira Persikabo Keok 1-0, Bhayangkara FC Tetap di Puncak Klasmen
Pada pertandingan itu, Alwi Slamat yang biasanya mengirim umpan silang, memilih untuk melepaskan tendangan placing pada menit kedelapan hingga menjebol pertahanan gawang yang dikawal kiper Aji Bayu Putra.
Berlanjut ke babak kedua, permainan ofensif Persebaya kembali membuahkan hasil pada menit ke-52. Tim Bajul Ijo menggandakan keunggulan jadi 2-0 lewat hadiah penalti yang sukses dimanfaatkan Jose Wilkson.
Usai kebobolan dua gol, Persiraja ternyata tak kendur dalam menyerang pertahanan Persebaya, demikian pula sebaliknya.
Meski demikian, sayangnya hingga babak kedua usai, tak ada gol yang tercipta sehingga menjadikan kedudukan tetap 2-0 untuk kemenangan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: BRI Liga 1: Anti-klimaks, Bali United vs PSIS Semarang Berakhir Nirgol di Maguwoharjo
Berita Terkait
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024