SuaraBanten.id - Penanganan covid-19 di Provinsi Banten masuk dalam 10 besar nasional. Hal tersebut terungkap saat Gubernur Banten Wahidin Halim meninjau vaksinasi massal di Alun-alun Cilegon.
Wahidin mengucapkan terima kasih atas peran dan keterlibatan TNI Polri dalam pelaksanaan vaksinasi sehingga 62 persen masyarakat Banten sudah divaksinasi.
“Tinggal Kabupaten Pandeglang dan Lebak yang masih di bawah 40 persen. Saya angka yang terinfeksi Covid juga sudah turun jauh drastis, kesembuhan juga turun, masyarakat (yang sudah menjalani vaksin-red) naik dan jumlah yang meninggal juga turun,” ungkap WH, sapaan Wahidin Halim dalam sambutannya pada vaksinasi massal dan bakti sosial oleh Alumni AKABRI 89 di Alun-Alun Kota Cilegon pada Senin (25/10/2021).
Kata WH, Komitmen seluruh elemen dalam melaksanakan vaksinasi, telah menjadikan Provinsi Banten sebagai wilayah yang masuk 10 besar dalam penanganan Covid-19 se-Indonesia.
“Itu sebenarnya bukan saya, tapi karena Pak Kapolda dan Pak Danrem yang tiap hari membombardir (vaksinasi massal) dan ditambah lagi dengan Alumni AKABRI ini sehingga kita menjadi penilaian oleh pusat bahwa pengelolaan dan penatausahaan serta penanganan Covid-19 di Banten termasuk berhasil,” ujarnya merendah.
Dalam kesempatan yang sama, Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto dalam sambutannya memaparkan bahwa kegiatan yang dihelat merupakan bagian dari rangkaian HUT TNI yang ke 76 dan pengabdian 33 tahun seluruh anggota TNI dan Polri.
“Kegiatan ini mengacu pada arah kebijakan pemerintah melalui Panglima TNI dan Kapolri dalam rangka membantu percepatan penanganan Covid-19 yang sampai saat ini sudah satu setengah tahun kita bersama-sama tokoh masyarakat dan tokoh agama menangani laju pandemi. Harapannya segera dicapai herd immunity, supaya dampak pandemi ini dapat segera beralih pada upaya pemulihan perekonomian nasional,” pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Aktifkan Lagi Kepsek SMAN 1 Cimarga, Tindakan Gubernur Banten Dinilai Ada Celah Hukum, Kenapa?
-
Andra Soni dari Partai Apa? Aktifkan Lagi Kepala Sekolah SMAN 1 Cimarga yang Tampar Siswa
-
Utang dan Kekayaan Andra Soni, Gubernur Banten yang Nonaktifkan Kepala Sekolah SMAN 1 Cimarga
-
Jejak Karier Andra Soni, Gubernur Banten di Tengah Polemik Kasus Kepala SMAN 1 Cimarga
-
Profil dan Kekayaan Andra Soni: Gubernur Banten Janji Aktifkan Kembali Kepsek SMAN 1 Cimarga
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
17 Tahun Mengabdi di Pelosok Pandeglang: Kisah Armani, 'Oemar Bakri' Nyata
-
Bukan Sekadar Cat: 'Sekolah Terang, Tangerang Cerdas' PIK2 Sulap Harapan Jadi Kenyataan
-
Menghubungkan Desa dengan Layanan Keuangan: Kisah Perjalanan Wenny Membangun AgenBRILink di Riau
-
Warga Tangerang! Akses Tol Langsung KM 25 Rampung Akhir 2025, Solusi Anti Macet Curug-Bitung
-
Tiga Ancaman Serius BMKG Hari Ini: Panas Membakar, Petir Menyambar, hingga Banjir Mengintai