SuaraBanten.id - Baru-baru ini anggota DPRD Lebak cekcok dangan wanita di salah satu kafe di Rangkasbitung menyorot perhatian publik.
Buntut cekcok dengan anggota DPRD Lebak wajah wanita berinisial ED berlumuran darah. Anggota DPRD Lebak cekcok dengan wanita terjadi, Jumat (3/9/2021) malam.
Anggota DPRD Lebak berinisial TJ yang merupakan Politisi Gerindra itu cekcok dengan wanita berinisial ED yang disebut-sebut sebagai istri mudanya di sebuah Kafe di Jalan Soekarno-Hatta, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.
Belum diketahui secara pasti penyebab pasti keduanya bertengkar hebat. Namun, dalam cuplikan video yang diterima Bantenhits-Jaringan SuaraBanten.id, wajah ED nampak berlumuran darah setelah bagian keningnya mengalami luka.
Rum saudara dari ED tak menampik jika ED mengalami luka di kening hingga mengeluarkan darah.
“Kalau ED berdarah karena kena pentalan batu yang dilempar itu,”kata Rum.
Rum menceritakan aksi kekerasan itu bermula saat ED menghampiri TJ yang sedang berada di kedai kopi. Tiba-tiba, Rum yang menunggu di dalam mobil mendengar suara ED meminta tolong.
“Waktu lagi nunggu sama anak-anak di dalam mobil, saya dengar ED minta tolong. Saya samperin mereka lagi saling tarik-tarikan,” tuturnya.
Rum juga menyebut, cekcok antara TJ dan ED diduga dipicu karena kekesalan ED yang memergoki suaminya sedang asyik video call dengan wanita lain. Kata Rum akibat cekcok itu, ED mengalami lebam di sejumlah bagian tubuh.
Baca Juga: Heboh Anggota DPRD Lebak Cekcok Dengan Wanita di Kafe: Saya Dijambak, Dipukuli Tanpa Henti
“Perempuan mana yang enggak kesal kalau melihat suaminya begitu, pasti kesal lah. Abis saling tarik begitu, saya minta ED kembali ke mobil biar masalahnya diselesaikan di rumah jangan di tempat umum,” bebernya.
Alhasil, ED dan Rum melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian.
“Iya sudah dilaporin langsung semalam, dari Polsek Rangkasbitung diarahkan ke Polres Lebak,”katanya.
“Sudah laporannya, kekerasan dan pengerusakan, dan ED juga sudah divisum di RSUD,”tambahnya.
Sementara TJ saat dimintai tanggapan soal kondisi ED yang berlumuran darah membantah keras.
“Hoaks itu,”ucapnya.
Berita Terkait
-
Dendam Sesaat di Gang Buton: Rekonstruksi Ungkap Detik-Detik Maut yang Merenggut Nyawa Yogi
-
Tsania Marwa Singgung Kekuatan Iblis saat Atalarik Syach Bantah Dapat Karma
-
Rumah Mantan Suami Dibongkar Paksa, Unggahan Tsania Marwa Disorot: Doanya Menembus Langit
-
BRI Dukung Bakti Sosial Lapas Kelas III Rangkasbitung untuk Keluarga Napi
-
Alasan Nisya Ahmad Gugat Cerai Andika Rosadi, 15 Tahun Menikah, Ngotot Pisah Karena Cekcok atau KDRT?
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Jejak Rahasia Para Sultan, Menguak Sisi Lain Banten Lama yang Tak Pernah Diajarkan di Sekolah
-
Apa Isi Terornya? Kesal Di-PHK, Eks Karyawan di Serang dan Temannya Nekat Lakukan Ini ke Perusahaan
-
Stop Bayar Jutaan! Serum Anti Bisa Ular Gratis Kini Tersedia di Puskesmas Badui
-
Apa Itu Scrap Besi? Kenapa Mengandung Bahan Radioaktif Cesium-137
-
Panik dan Khilaf! Ibu Muda yang Buang Bayi di Cipete Utara Ungkap Motif Mengejutkan