SuaraBanten.id - Memiliki sisi estetika aglonema menjadi salah satu tanaman hias yang diburu oleh para pecinta tanaman. Karenanya, sudah tidak asing lagi di telinga kita jika di Indonesia mulai banyak sekali pecinta tanaman hias ini yang ingin memilikinya.
Setiap pemilik tanaman hias khususnya aglonema pasti menginginkan aglonema miliknya subur dan tumbuh besar. Pasalnya, tanaman akan menjadi menarik dan enak dipandang ketika sedang dalam kondisi bugar.
Untuk mewujudkan tanaman tersebut tumbuh menjadi bugar, tentunya harus dilakukan perawatan rutin.
Berikut ulasan SuaraBanten.id tentang 2 langkah mudah yang dapat anda lakukan untuk membuat tanaman aglonema subur. Mari simak!
Baca Juga: Perhatikan Cara Menanamnya, Ini Tips Agar Aglonema Subur dan Besar
Tips Membuat Aglonema menjadi Subur
Tentunya sudah menjadi kewajiban bagi pemilik tanaman, khususnya tanaman hias untuk melakukan perawatan pada tanaman peliharaannya. Tujuannya tidak lain adalah membuat tanaman hias tetap cantik dan subur. Hal ini berdasarkan esensi dari tanaman hias tersebut, yakni untuk untuk mempercantik maupun mendekorasi bagian tertentu.
Untuk dapat membuat tanaman aglonema menjadi subur dan bugar, Anda cukup melakukan 2 tips di bawah, yakni:
1. Penataan Media Tanam
Tips yang pertama adalah memperhatikan cara menata media tanam. Memang hal ini terdengar sedikit sepele. Bahkan, banyak di antara pecinta tanaman melakukan cara penataan media tanam yang terbilang asal-asalan.
Baca Juga: 4 Langkah Cara Membuat Daun Aglonema Jadi Merah, Terapkan di Rumah !
Faktanya, melakukan penataan media tanam memiliki pengaruh terhadap kesuburan tanaman, khususnya untuk tanaman aglonema. Apa yang perlu anda lakukan hanyalah menutup bagian bonggol aglonema dengan media tanam dan pastikan bahwa seluruh bagian bonggol tertutupi secara sempurna.
Melihat bahwa aglonema termasuk kategori tanaman yang dapat bertahan hidup pada daerah lembap (higrofit), jadi dengan membiarkan bagian bonggol berada di atas media tanam, justru akan membuat akar pada tanaman ini tumbuh lebih lama.
2. Memanfaatkan Pupuk Kandang
Cara kedua adalah perawatan aglonema. Salah satu perawatan yang dapat Anda gunakan untuk membuat aglonema menjadi subur adalah cara memberikan pupuk kompos atau pupuk kandang.
Pemberian pupuk kerap kali menjadi salah satu metode yang kurang optimal pada sebuah tanaman. Sebab, tidak semua jenis tanaman cocok dengan karakteristik pupuk yang diberikan.
Namun, tidak demikian dengan tanaman aglonema. Tanaman ini termasuk jenis tanaman yang mudah perawatannya sehingga segala jenis pemberian pupuk akan tetap memberikan hasil yang maksimal.
Hal yang perlu Anda perhatikan saat memberikan aglonema pupuk adalah pastikan bahwa pupuk kompos yang nantinya akan diberikan pada tanaman ini sudah dalam bentuk tanah, setidaknya pupuk kompos yang sudah melalui tahap pengeraman selama kurang lebih 2 bulan.
Pupuk yang diberikan juga diharuskan sesuai dengan kebutuhan. Contohnya pada aglonema yang masih kecil, cukup diberikan pupuk dengan perbandingan 1 tanah dan ½ pupuk kompos atau kandang, sedangkan aglonema dewasa bisa pakai perbandingan 2:1:1 dengan komposisi campuran media tanam (sekam), tanah dan pupuk kandang.
Perlu diketahui, jika memberikan pupuk aglonema yang terlalu sedikit, hasilnya akan kurang maksimal. Namun, terlalu banyak pupuk pun akan membuat aglonema kepanasan.
Setidaknya, hasilnya akan mulai terlihat dalam jangka waktu 2-3 minggu. Dengan melakukan pemupukan, artinya Anda memberikan nutrisi tambahan pada tanaman yang hasilnya akan membuat aglonema bertumbuh dengan besar dan subur.
Demikian ulasan tentang 2 cara ampuh untuk membuat aglonema menjadi subur. Semoga dapat memberikan wawasan baru untuk Anda para pecinta tanaman.
Berita Terkait
-
Legislator PKB Gus Rivqy Beberkan Keluhan Petani ke Menteri BUMN Erick Thohir, Begini Isinya!
-
Kembangkan Fasilitas Virtual Reality, BUMN Ini Hemat Miliaran Rupiah
-
BGN: Sampah Sisa Makanan Bergizi Gratis akan Diolah Jadi Pupuk
-
Emak-Emak Jadi Andalan Swasembada Pangan, Pupuk Indonesia Beri Pelatihan Khusus
-
Pupuk Indonesia Berdayakan UMKM Kain Songket Jadi Berjual Nilai Tinggi
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk