SuaraBanten.id - Cak Nun alias Emha Ainun Nadjib doakan anak pelacur jadi Presiden. Cak Nun minta jamaah doakan anak pelacur jadi presiden. Cak Nun buat geger media sosial melalui pernyataan eksentriknya.
Cak Nun sempat berandai-andai, bagaimana jadinya jika anak pelacur diangkat sebagai presiden berikutnya?
Dikutp dari video berjudul ‘Doa Seorang Pelacur’ di saluran Youtube resminya, Cak Nun memastikan, harapan tersebut bukan sekadar guyon atau imajinasi semata. Cak Nun ingin seluruh masyarakat mendapat kesempatan yang sama—termasuk mereka yang lahir dari rahim pelacur.
Awalnya, Cak Nun mengungkap, tak ada seorang pun di muka bumi yang bermimpi atau bercita-cita menjadi pelacur. Itulah mengapa, dia meminta masyarakat jangan menghakimi profesi mereka tanpa mengetahui kebenaran di baliknya.
Baca Juga: Cak Nun Sebut Megawati Tak Sekolah dan Enggak Punya Ilmu, Ferdinand Angkat Suara
Cak Nun bahkan mengaku, ia bersama teman-teman Kiai Kanjeng kerap mengunjungi tempat-tempat pelacuran di Jawa Timur. Bukan hanya datang atau berkunjung, dia juga menyampaikan pesan-pesan kehidupan di hadapan para wanita yang ‘bekerja’ di sana.
“Teman-teman sekalian, saya sering datang ke tempat seperti itu dengan segala fitnahnya. Saya pernah sama Kiai Kanjeng pentas di tempat pelacuran terbesar se-Asia Tenggara yang namanya Dolly. Dan semua datang, para pelacur itu, untuk pertama kalinya mereka libur semalam,” ujar Cak Nun, dikutip Selasa (15/6/2021).
“Saya mengatakan kepada mereka, saya datang ke sini bukan untuk mendukung pekerjaan Anda. Saya datang ke sini untuk berunding, berapa tahun lagi Anda butuh persiapan untuk keluar dari sini,” sambungnya.
Menariknya, budayawan itu mengaku pernah mengajak Walikota Surabaya, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), dan pemuka agama untuk memberi pembekalan kepada pelacur-pelacur tersebut. Sebab, kata dia, pelacur merupakan profesi yang tidak bisa ‘naik pangkat’, sehingga tak ada jaminan untuk masa depan.
“(Pelacur-pelacur itu) harus ada perhitungan pasti bahwa tahun ke sekian, Anda sudah mencapai stagnansi, dan pada saat itu Anda sudah punya keterampilan kerja, Anda sudah punya himpunan modal ada kadarnya untuk bisa memulai hidup yang baru,” terangnya.
Baca Juga: Cak Nun Sebut Megawati Tak Berilmu, Ferdinand: Dia Lebih Sukses Darimu!
Lebih jauh, Cak Nun menambahkan, meski kerap distigmakan sebagai profesi kotor, namun masyarakat diminta tetap mencintai pelacur sebagai makhluk ciptaan Tuhan. Namun, ‘cinta’ yang dimaksud bukan dengan datang atau menggunakan jasa mereka, melainkan dengan cara berdoa supaya mereka dibukakan jalan yang terbaik.
“Saya harap Anda memiliki ketegaan hati untuk mengotori kaki-tangan Anda sendiri. Bukan untuk melacurkan diri, bukan untuk melacur di sana. Tetapi untuk mencintai mereka sebagai hamba Allah,” pintanya.
Cak Nun soal anak pelacur jadi presiden
Selain kepada pelacur, dia juga meminta masyarakat mau dan bersedia mendoakan anak-anak pelacur. Jangan sampai, kata dia, keturunan mereka menjalani kehidupan sulit dan memilukan. Siapa tahu, suatu hari nanti, ada anak pelacur yang menjabat sebagai Presiden Indonesia.
“Syukur Anda mendoakan bahwa anaknya akan lahir menjadi orang besar, anaknya akan lahir menjadi orang yang betul-betul dicita-citakan ibunya yang pelacur itu, yang tidak mungkin mendoakan anaknya untuk juga menjadi pelacur. Pasti anaknya didoakan menjadi anak yang saleh dan salehah,”
“Mudah-mudahan, Anda ikut berdoa, suatu hari nanti kalau perlu, presiden kita adalah anak pelacur. Karena doa pelacur itu jauh lebih tinggi keinginannya dibanding doa kita yang sudah baik-baik ini,” kata dia.
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Istriku Seribu, Petuah Ilmu Hidup yang Mencerahkan dari Cak Nun
-
Ulasan Buku Nasihat-Nasihat Keseharian Cak Nun dan Mbah Tejo, Bijak Sikapi Hidup
-
Ulasan Buku Jejak Tinju Pak Kiai: Merenungi Hidup Lewat Tulisan-Tulisan Cak Nun
-
Viral Ajaran Cak Nun yang Membekas: Dari 'Slilit Sang Kiai', Sampai Doa Jangan To The Point
-
Prediksi Cak Nun Beras Mahal Dan Menteri Keuangan Mundur Viral, Bakal Terbukti?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab