SuaraBanten.id - Sebuah ruangan di DPRD Kabupaten Serang terbakar. Api membakar ruang Fraksi PAN DPRD Serang. Kebakaran tersebut diduga gegara konsleting blower AC.
Kebakaran di salah satu ruangan di Gedung Bappeda Kabupaten Serang itu diduga akibat korsleting listrik, Selasa (1/5/2021).
Petugas pemadam kebakaran Kota Serang Halili mengatakan, kebakaran ruang wakil rakyat itu terjadi sekira pukul 09.45 WIB. Saat kejadian kebakaran ruang Fraksi PAN dalam keadaan kosong karena sedang libur.
“Pada pukul 09.45 WIB telah terjadi kebakaran di kantor Bappeda Kabupaten Serang. Diduga dari korsleting listrik atau arus pendek mesin blower AC pada ruangan,” ujarnya.
Untuk menangani kebakaran tersebut, Damkar Kota Serang menurunkan 11 personel beserta dua unit mobil pemancar berkapasitas 3.000 liter dan 5.000 liter.
Baca Juga: Tuding Donasi Palestina Ustaz Adi Hidayat Ilegal, Ini Penjelasan Akedimisi UI
Kemudian dibantu juga oleh Damkar Kabupaten Serang dengan menurunkan satu unit mobil pemancar.
Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.35 WIB. Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa namun kerugian yang melanda ruangan 3×4 meter persegi itu ditaksir mencapai Rp 70 juta.
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
Terkini
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri