SuaraBanten.id - Ustaz Yusuf Mansur meminta maaf kepada mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo. Perkaranya adalah mengenai foto yang diposting Ustaz Yusuf Mansur di Twitter.
Di akun Twitternya, Ustaz Yusuf Mansur memposting foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan sungkem dengan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Foto itu dianggap Yusuf Mansur sebagai perwakilan ucapan selamat Lebaran. Sekaligus mencerminkan sikap saling menghormati.
"Met hari raya, mari bersihkan hati. Banyakin baik sangka, ini presiden ke wapres loh, potret langka. Pengajaran Budi pekerti yang baik sekali," tulis Ustaz Yusuf Mansur di Twitter, Jumat (14/5/2021).
Baca Juga: Blunder soal Foto Jokowi Sungkem ke Ma'ruf Amin, Yusuf Mansur Minta Maaf
Caption Ustaz Yusuf Mansur itulah yang membuat Roy Suryo mengkritik. Lantaran foto itu diambil bukan saat Ma'ruf Amin menjabat sebagai Wakil Presiden.
"Captionnya tidak tepat. Sebenarnya foto itu sudah lama dan di-posting sejak 17 Januari 2019 di akun IG," ucap Roy Suryo.
Dalam kicauannya di Twitter, pakar telematika ini juga menambahkan foto tersebut dimuat dalam pemberitaan Tempo pada 21 Januari 2019.
Karenanya, foto itu sebenarnya bukan potret terkini saat Presiden Jokowi dan Ma'ruf Amin merayakan Lebaran.
Ustaz Yusuf Mansur yang dikritik karena caption, langsung minta maaf.
Baca Juga: Mobil Patroli Polsek Gedangsari Masuk Jurang dan 4 Berita SuaraJogja
"Siap salah, Salim saya," kata Ustaz Yusuf Mansur.
Berita Terkait
-
Jokowi Angkat Bicara soal Ijazah Palsu, Sebut Dirinya Orang Sipil , Ada Apa?
-
Letkol Teddy Indra Wijaya Ulang Tahun ke-36, Mantan Pacar Nikita Mirzani Kasih Kejutan
-
Reaksi Jokowi soal Ijazah Palsu: Saya Ini Orang Sipil, Masih Saja Ada yang Seperti Ini
-
Sebut Jokowi Tak Punya Kewajiban Pamer Ijazah UGM, Pengacara: Lho Kok jadi Kayak Adu Tinju?
-
Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Praperadilan 9 Warga Padarincang Terdakwa Demo Berujung Pembakaran Kandang Ayam Gugur
-
Butuh Dana Ratusan Miliar, Robinsar Bakal Minta Bantuan Pemprov Banten dan Pusat untuk Bangun JLS
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Buyback Saham Rp3 Triliun Jadi Bukti Kepercayaan Diri BRI pada Prospek Bisnis
-
Tiga Hari Berlangsung, Realisasi Pemutihan Pajak di Tangsel Capai Rp3,6 Miliar