SuaraBanten.id - Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar bersama Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhajir Effendy memantau posko penyekatan Mudik di Gerbang Tol Cikupa Kabupaten Tangerang, Selasa (11/5/2021).
Berdasarkan pantauan, Muhajir hadir pada pukul 15.30 WIB. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu langsung memantau pintu keluar Gerbang Tol Cikupa.
Menurutnya, semuanya sangat bagus, baik dari aparat Polri TNI maupun dari Dinas Kesehatan dan Dishub serta Pol PP sudah bekerjasama dengan sangat baik dan pemeriksaannya juga sangat cermat kemudian cara penyelesaian juga sangat bagus tapi tidak menimbulkan konflik atau perdebatan.
"Jadi ada jalur khusus sendiri untuk pemeriksaan lebih ketat lagi, saya kira ini cara yang bagus tidak perlu ada percekcokan, mereka yang di perjalanan apapun tujuannya termasuk yang ingin lihat mudik tidak ngaku mudik, sudah sangat bagus penanganan yang dilakukan oleh petugas," tutur Muhajir.
Baca Juga: Beda dengan Jakarta, Pemkab Tangerang Batasi Peziarah Kubur saat Lebaran
Kata Muhajir, ini merupakan jalur perbatasan dengan Jakarta sehingga perlu adanya kecermatan dari petugas itu sendiri untuk mengetahui mana yang hendak mudik ataupun karyawan agar tidak ada percekcokan dan perdebatan karena banyak pegawai yang dari Jakarta melewati tol di Cikupa ini.
Sementara itu, Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, pihaknya terus dan selalu berkoordinasi dengan unsur terkait seperti TNI dan Polri terkait penyekatan mudik di Gerbang Tol Cikupa ini.
"Dan Alhamdulillah suasana terpantau lancar dan penyekatanpun dilakukan oleh petugas dengan sangat baik dan cermat," kata Zaki, sapaan akrabnya.
Sebelumnya, Zaki juga melakukan pemantauan posko penyekatan di Jayanti perbatasan dengan Serang.
Berita Terkait
-
Mudik Dilarang, Masyarakat Bakal Malas Keluarkan Uang
-
Mudik Dilarang, TKA China Masuk, Fadli Zon: Siapa Tuan Rumah Negeri Ini?
-
Mudik Dilarang Tapi Menhub Usul Ada Vaksinasi Gratis saat Arus Balik
-
Mudik Dilarang, Penyeberangan Merak Bakauheni Turun Hingga 90 Persen
-
Mudik Dilarang, DPR: Distribusi Logistik Lebaran Jangan Sampai Terganggu
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 3 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 Mei: Klaim Permata dan Pemain OVR 107 Gratis
- Mauro Zijlstra: Proses Naturalisasi Timnas Indonesia Berjalan, Lagi Urus Paspor
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal
-
Undang Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Pastikan Tak ada Ampun Bagi Preman
-
Ketua, Waka Kadin Cilegon, dan Ketua HNSI Jadi Tersangka, Buntut Minta Jatah Proyek Tanpa Lelang
-
Ancam Setop Proyek CAA, Ketua HNSI dan HIPMI Digilir Polda Banten
-
Pimpian Grib Jaya Serang Ditangkap Polisi, Gelapkan 13 Mobil dari Banten ke Lampung