SuaraBanten.id - Mahfud MD selaku Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) mengaku seringkali dicecar mendiang Ustaz Tengku Zulkarnain.
Meski demikian, mendengar kabar Ustaz Tengku Zulkarnain meninggal Mahfud MD ikut mendoakannya.
Mahfud MD mengucapkan rasa duka akan kepergian Mantan Wakil Sekjen MUI Tengku Zulkarnain melalui cuitan di Twitter pribadinya.
Dalam cuitan yang ia bagikan pada akun Twitter resminya, Mahfud MD mendoakan agar Tengku Zulkarnain senantiasa terjaga saat menghadap Tuhan YME.
Baca Juga: Sebut Ustaz Tengku Zulkarnain Bangsat, Denny Siregar Ikut Doakan
Pada kesempatan yang sama, Mahfud MD juga mengaku dirinya sering dicerca oleh Tengku Zulkarnain.
Kendati demikian, Mahfud MD memahami maksud dari tudingan yang dilayangkan almarhum kepadanya.
"Selamat jalan menghadap Sang Khaliq, Tengku Zulkarnain," ucapnya.
"Saya sering merasa dicerca tanpa alasan yang tepat oleh almarhum tapi saya diam karena tahu almarhum merasa sedang berjuang," ujar Mahfud MD, dikutip oleh terkini.id melalui Twitter pribadinya, Senin 10 Mei 2021.
Walaupun sering berbeda pendapat, Mahfud mengaku telah merindukan sosok Tengku Zulkarnain meski baru saja wafat.
Baca Juga: Terungkap! Singgung Soal Kematian, Ceramah Terakhir Ustaz Tengku Zulkarnain
Mahfud pun mendoakan agar Allah SWT senantiasa mengampuni kesalahan Tengku Zulkarnain semasa hidupnya.
Berita Terkait
-
Mahfud MD Bongkar Fakta Pahit Korupsi di Indonesia: Yang Ketangkap Cuma yang Apes
-
Dituding Melembek, Ahok Sempat Dipercaya Mahfud MD Bakal Usut Skandal Minyak
-
Mahfud MD Canda Soal Doa SPBU, Netizen Justru Kecewa: Itu Kasus Waktu Bapak Jadi Menteri
-
Mahfud MD Guyon soal Kasus Pertamax Oplosan, Disemprot Balik Netizen: Itu Kan Zaman Bapak Menjabat
-
Heboh BBM Oplosan, Doa Saat Masuk SPBU Ala Mahfud MD Curi Perhatian
Tag
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB