SuaraBanten.id - Satuan Reserse Kriminal Polres Lebak membekuk oknum ngaku anggota Polda Banten.
Oknum tersebut juga ancam tembak pemotor di SPBU Rumbut, Cibadak, Kabupaten Lebak beberapa waktu lalu.
Polisi meringkus oknum bernama Joni (42). Oknum tersebut bukan anggota Polda Banten melainkan karyawan swasta. Aksi Joni terekam CCTV dan viral di media sosial.
Joni harus berurusan dengan polisi, karena aksi koboinya di SPBU Rumbut Lebak beberapa waktu lalu yang sempat viral di Instagram, karena terekam kamera pengintai CCTV atau Closed-Circuit Television.
Baca Juga: Keterlaluan, Pria Ini Pukuli Imam Masjid Saat Pimpin Salat Subuh
Aksi koboi yang dilakukan Joni itu selain menganiaya pemotor, Joni juga mengaku sebagai anghora Polda Banten dan mengancam Mulyadi akan menembak kepalanya.
Berdasarkan informasi, Joni diringkus Satreskim Polres Lebak, di kediamannya di Kampung Santri, Desa Curugbeurang, Kecamatan Cipeucang, Kabupaten Pandeglang.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, kronologis peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB di SPBU Rumbut, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak, Senin, 3 Mei 2021 lalu.
Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan, polisi yang menyelidiki keberadaan pelaku akhirnya membuahkan hasil dengan bermodal rekaman CCTV yang diamankan polisi.
"terlihat seorang sopir turun dari mobil berjenis Avanza bernopol B 2841 WAC, dan langsung melakukan tindak kekerasan dengan memukul seorang pengendara motor bernama Mulyadi dengan tangan kanannya," kata Edy
Baca Juga: 626 Kendaraan Pemudik Diputar Balik di Tol Cikupa, Ini Dua Skema Pemutaran
Edy mengatakan, setelah dilakukan penyelidikan polisi mendapatkan titik terang dan langsung meringkus pelaku di kediamnya. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh Reskrim Polres Lebak, pelaku bukan anggota polri dari Polda Banten, melainkan pegawai swasta.
Berita Terkait
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
-
Mobil Dinas Polisi Diduga Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Jual Pertamax Oplosan
-
Polda Banten Belum Kantongi Hasil Uji Lab Pertamax Oplosan di SPBU Ciceri Serang
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang
-
BRI Torehkan Prestasi Internasional, Wealth Management Raih Penghargaan Euromoney
-
Ada 25 TPS Rawan di PSU Kabupaten Serang, Polisi Persiapkan Hal Ini
-
Bawaslu Kabupaten Serang Wanti-wanti Paslon Jelang PSU: Jangan Ada Pelanggaran