SuaraBanten.id - Penyerang muda Persita Tangerang, Altalariq Ballah, mendapat panggilan perdana untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia. Ia pun mengaku senang dan siap kerja keras untuk membuktikan yang terbaik.
Pemain bernama lengkap Altalariq Erfa Aqsal Ballah mendapat kesempatan menjalani training camp (TC) bersama Timnas Indonesia. TC ini digelar sebagai persiapan tiga laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab.
Dia pun mulai menyiapkan modal untuk menghadapi gemblengan keras pelatih Timnas Shin Tae-yong yang akan berlangsung di Jakarta pada 1 Mei mendatang.
Alta, panggilan akrab sang pemain, mendapat kesempatan membela Timnas setelah tampil impresif bersama Persita Tangerang di Piala Menpora 2021. Hebatnya, turnamen tersebut jadi ajang debut pemain 20 tahun itu bersama skuat Pendekar Cisadane.
Baca Juga: Altalariq Ballah Dipanggil Timnas Indonesia, Begini Respons Pelatih Persita
"Alhamdulillah ada kesempatan bisa dipanggil sama timnas. Bersyukur pada Allah juga. Terima kasih sama keluarga dan teman-teman yang bantu juga sehingga saya bisa dipanggil Timnas.” kata Alta dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Selasa (27/4/2021).
Anak dari eks pesepak bola asal Liberia, Anthony Jomah Ballah itu sudah menyiapkan segala sesuatu sebelum bergabung dengan Timnas. Salah satunya adalah mental dan fisik mengingat kerasnya pelatihan dari Shin Tae-yong.
"Ya persiapan mental dan tenaga. Apalagi ini bulan puasa jadi harus kerja lebih ekstra lagi,” ungkap pemain kelahiran 30 Desember 2000 itu.
Alta saat ini sudah meminta izin dari tim pelatih dan manajemen Persita untuk bergabung dengan Timnas. Pelatih Laskar Cisadane --julukan Persita-- Widodo Cahyono Putro pun memberikan pesan kepadanya.
"Sudah dibicarakan kemarin, sudah dikasih tahu juga. Pelatih dan manajemen juga berpesan jaga nama baik Persita juga kerja keras terus membawa nama baik Persita,” beber Alta.
Baca Juga: Nurhidayat Dipanggil Timnas Indonesia, Warganet Curiga Pemain Titipan
Berita Terkait
-
Fans Timnas Indonesia Wajib Tahu! Ini Alasan STY Pilih Bawa Pemain Muda ke Piala AFF 2024
-
Statistik Ivar Jenner Jelang Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Dijamin Happy
-
Ranking FIFA Negara-negara ASEAN: Timnas Indonesia Menggila, Makin Dekat Salip Vietnam
-
Siapa Maya Timers? Ibu Ragnar Oratmangoen yang Asli Belanda
-
Miliano Jonathans Bahas Masa Depan, Tak Singgung Timnas Indonesia: Tak Sangka akan Secepat Ini...
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Program Special BRIguna Dalam Rangka HUT ke-129 BRI: Tersedia Suku Bunga Mulai dari 8,129%
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen