SuaraBanten.id - Gubernur Banten Wahidin Halim meminta para kepala sekolah SMA/SMK dan SKh di Provinsi Banten mulai melakukan simulasi Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka menjelang tahun ajaran baru.
Hal tersebut diungkapkan Gubernur Banten Wahidin Halim saat mengumpulkan kepala SMA/SMK dan SKh di SMK Negeri 1 Rangkasbitung, Rabu (24/3/2021).
Berkenaan dengan kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Nadiem Makarim yang memperbolehkan KBM tatap muka para Juli 2021, Gubernur Banten Wahidin Halim menaruh perhatian serius akan hal itu.
Ia mengumpulkan para kepala sekolah dan berdiskusi mengenai penerapan KBM tatap muka tersebut.
Baca Juga: Belajar Tatap Muka akan Dibuka: Logikanya Dimana, Ini Bisa Mengerikan
“Kita berdiskusi soal rencana pembukaan tatap muka (KBM tatap muka). Tapi kita minta setiap kepala sekolah melakukan simulasi,” kata Wahidin Halim usai acara Silaturahmi dan Pembinaan Kepala Sekolah SMA/SMK dan SKh di Kabupaten Lebak.
Simulasi itu, lanjut Wahidin Halim, dilakukan untuk meminimalisir resiko penularan Covid-19 di Provinsi Banten.
“Harapannya ya meminimalisir resiko. Karena kalau resikonya terlalu besar kita juga ngga mau mengorbankan anak-anak kita. Coba disimulasikan mana sekolah-sekolah yang bisa (tatap muka) dan tidak,” tambah mantan Wali Kota Tangerang dua periode ini.
Sementara Kepala Dindik Banten, Tabrani menerangkan akan segera merumuskan dan membahas mengenai instruksi Gubernur Banten soal simulasi belajar tatap muka.
“Setelah ini akan kita rumuskan dan bahas soal simulasi itu,” ungkapnya.
Baca Juga: Tangsel Target Belajar Tatap Muka Juli 2021, Sepekan Masuk Dua Hari
Berita Terkait
-
Review Warnet Life 2: Game Seru Simulasi Jadi Penjaga Warnet
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Review Cisini Stories: Jalan Panjang Menuju Cinta dan Sukses dalam Dunia Simulasi Cewek
-
Spesifikasi PC Sengoku Dynasty, Game Simulasi Survival Membangun Dinasti
-
Simulasi Pilkada Jakarta 2024 di GOR Johar Baru Sedot Perhatian Warga
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir