SuaraBanten.id - Ada banyak cara untuk melepas penat, salah satunya adalah mandi berendam. Biar semakin seru, penggunaan bath bomb belakangan semakin populer di kalangana masyarakat.
Walau begitu, ada seorang wanita yang justru memiliki pengalaman tak terduga saat hendak mandi dengan bath bomb. Pasalnya, ia mengira cokelat sebagai bath bomb.
Merangkum The Sun, kisah wanita tersebut dibagikan oleh salah satu temannya di media sosial Facebook. Ketika hendak mandi, sang wanita mengira cokelat yang ada di rumahnya sebagai bath bomb.
Bath bomb berbentuk bola memang sudah tidak asing didengar. Sementara, cokelat berbentuk bola alias chocolate bomb yang bisa dilelehkan menjadi minuman juga sedang tren.
Baca Juga: Bikin Penasaran, Wanita Ini Unggah Video Ruangan Misterius di Balik Cermin
"Jadi temanku (yang memilih tak disebutkan namanya) berpikir dia bakal menggunakan bath bomb baru," ungkap warganet ini.
"Rupanya itu adalah cokelat panas yang berisi marshmallow dan sebagainya," lanjutnya.
Si wanita juga baru sadar adanya kejanggalan saat ia memasukkan bola cokelat ke dalam air mandi. Selain warna air yang mirip minuman cokelat, bak mandi tempatnya berendam juga dipenuhi marshmallow.
Meski demikian, wanita ini membela diri dengan berkata bahwa bentuk cokelat dan bath bomb di pasaran memang tampak sangat mirip.
Sejak dibagikan di grup Facebook bernama Mrs Hinch Cleaning Tips, kisah wanita yang mendadak mandi cokelat ini sudah disukai lebih dari 3.500 kali.
Baca Juga: Viral Kamar Mandi Punya Banyak Pintu, Publik Takutkan Hal Ini
Kendati kocak, tidak sedikit yang setuju bahwa kesalahan tersebut bisa terjadi karena bentuknya yang memang mirip.
"Ini membuat hariku menjadi lebih baik. Terima kasih sudah berbagi, ini jelas sesuatu yang mungkin aku lakukan," komentar seorang warganet.
Ada pula warganet yang berkomentar, "Cokelat dan marshmallow itu jadi terbuang sia-sia."
"Aku mungkin bakal meminum air mandi itu," celetuk warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Rahasia Air Es: Bukan Sekedar Dingin, Tapi Sarat Manfaat Kesehatan!
-
Mandi Wajib Sudah Benar? Cek Panduan Lengkap Bacaan Niat sampai Tata Cara
-
Ibu-Ibu Juga Bisa Atasi Kebocoran Kamar Mandi, Ini Tips Praktis Tanpa Perlu Tunggu Suami
-
5 Sabun Mandi Cair Lokal untuk Kulit Lembap, Cerah, dan Wangi Seharian
-
Biasa Hidup di Rumah Mewah, Fuji Dicap Apa Adanya Saat Perlihatkan Kamar Mandi Sederhana di Kampung Halaman
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024