SuaraBanten.id - Pendiri Gusdurian, Alissa Wahid menilai viral Aisha Weddings efek dari perkembangan ulta konservatisme. Aisha Weddings sediakan paket poligami dan nikah muda.
Nikah muda yang disediakan Wedding organizer Aisha Weddings atau WO Aisha Weddings diduga hanya nikah siri. Sebab nikah muda itu dimulai dari usia 12 tahun.
Tweet Alissa Wahid di Twitter itu mengomentari Politisi PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari yang mengatakan jika Aisha Weddings memanfaatkan area privat untuk cari duit.
"Dia salah tuh, mbak. KUA tidak mungkin keluarkan dispensasi. Itu wewenang Pengadilan Agama. Dan sekarang sudah ketat izinnya. Anaknya harus hadir dan ditanya Hakim, dan sebagainya. Dugaan saya, dinikahkan siri. Ini memang persoalan besar. Efek dari perkembangan ultrakonservatisme," kata Alissa Wahid, Rabu (10/2/2021).
Baca Juga: Alissa Wahid Bereaksi Aisha Weddings Sediakan Paket Poligami dan Nikah Muda
Wedding organizer Aisha Weddings atau WO Aisha Weddings sediakan paket poligami sampai nikah siri. Aisha Weddings viral di media sosial.
Bahkan Aisha Weddings mempromosikan paket menikah di usia muda.
Hal itu terungkap setelah akun Twitter, @SwetaKartika mempostingnya kemarin, Selasa (9/2/2021).
Dalam cuitannya @SwetaKartika mengungkapkan adanya makcomblang dalam pernikahan anak.
"Ada Mak Comblang digital yang meng-encourage pernikahan anak-anak yeuh. Dis is 'n outrage. Edan," tulis @SwetaKartika.
Baca Juga: Buset! Viral WO Aisha Weddings Sediakan Paket Poligami dan Nikah Siri
Tak lama usai cuitan pertama, @SwetaKartika juga mengunggah foto-foto yang memperlihatkan spanduk dan flyer mengatasnamakan Aisha Weddings.
Berita Terkait
-
Mirip UU Ciptaker, Alissa Wahid Curiga RUU TNI Digeber Jelang Lebaran: Kalau Diam-diam, Itikad Apa?
-
Revisi UU TNI Bisa Legalkan Penggunaan Senjata di Ruang Sipil, Alissa Wahid: Ini Berbahaya!
-
Kasih Cak Imin Nilai Minus Satu, Putri Sulung Gus Dur Beri Jawaban Tak Terduga
-
Alissa Wahid: Pagar Laut Tangerang, Bukti Nyata Korupsi dan Penyalahgunaan Wewenang
-
SMA Sulthan Baruna Gelar Tes Kehamilan ke Siswinya, Alissa Wahid: Itu Diskriminasi Terhadap Perempuan!
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Kawasan Banten Lama Dipadati Ribuan Peziarah Pada Libur Lebaran
-
Pulau Merak Besar dan Pulau Merak Kecil Dipadati Ribuan Wisatawan
-
Perayaan HUT Kabupaten Pandeglang Bakal Digelar Sederhana, Buntut Efisiensi Anggaran
-
Pantai Batu Saung Anyer Dipadati Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025
-
KMP Mutiara Ferindo II Kebakaran, 17 ABK Dievakuasi Tim SAR