SuaraBanten.id - Dinas Kesehatan Lebak, Banten memberi target vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan di wilayah itu selesai pada pekan ini.
Disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak Trianto Supiono, saat ini realisasi vaksinasi bagi tenaga kerja (nakes) mencapai 93 persen atau 3.038 dari 3.260 orang.
Pemberian vaksin Sinovac tahap pertama pada nakes hingga saat ini berjalan lancar di 42 puskesmas, 42 klinik dan empat rumah Sakit.
Meski demikian, ia menyebut, pihaknya memberi target vaksinasi bagi nakes mencapai 4.145 orang. Namun, Hanya ada 3.260 orang yang sangat layak dan 885 orang tidak layak akibat adanya penyakit penyerta.
Baca Juga: Menkes soal Anggaran Isolasi Mandiri: Untuk Obat dan Vitamin Pasien Positif
"Jika vaksinasi itu sudah rampung pekan ini, nantinya nakes kembali menjalani vaksin tahap kedua yang dilakukan di 58 fasilitas pelayanan kesehatan," katanya.
Ia menuturkan, minat nakes untuk menjalani vaksinasi COVID-19 cukup tinggi lantaran mereka jadi garda terdepan. Ia mengklaim, vaksin sinovac relatif aman dan tidak menimbulkan efek samping sehingga penyuntikan vaksin tidak memiliki dampak berarti.
Selain itu, para nakes tidak merasa ketakutan untuk menjalani vaksinasi agar negara bisa secepatnya bangkit akibat pandemi Covid-19.
Pihaknya juga mengajak masyarakat dapat mematuhi protokol dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilisasi.
"Kami yakin protokol kesehatan itu dapat memutus mata rantai penyebaran pandemi COVID-19," katanya. [ANTARA]
Baca Juga: Sambut HPN 2021, Gubernur Ganjar Pranowo Dorong Vaksinasi Bagi Insan Pers
Berita Terkait
-
5 KM Lewati Hutan Demi Sekolah, Mimpi Siswi Lebak Terancam Pupus karena Tak Punya Sepatu-Alat Tulis
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Rombongan Mobil Rano Karno Bikin Macet saat Parkir di Stasiun Lebak Bulus, MRT Jakarta Minta Maaf
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI