SuaraBanten.id - Pelaku pencurian spesialis mobil yang diparkir di kapal penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni berhasil diringkus. Pelaku berinisial SB dibekuk petugas usai mencuri smartphone dan sejumlah uang milik Aan Purnama, Putra Fajar dan Aditya senilai Rp3 juta.
Tersangka lantas digelandang di Kantor Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Merak.
Dikatakan Kepala KSKP Merak, AKP Evisman, pelaku membobol mobil milik korban sekira pukul 03.00 WIB saat korban berangkat dari Bakauheni menuju Pelabuhan Merak menggunakan KMP Mufida.
Saat kejadian, para korban diketahui tengah tidur di lesehan para sopir yang berada di atas kapal.
Baca Juga: Cuma Modal iPhone, Pria Ini Tangkap Maling Mobil
“Selanjutnya sekira pukul 06.30 WIB salah satu korban bernama Putera menuju parkiran bawah. Setibanya di parkiran Putra melihat pintu mobil sebelah kiri sudah dalam keadaan rusak dan barang berupa kartu E-Tol berikut uang sebesar Rp200 ribu sudah tidak ada,” terangnya, melansir Bantennews (jaringan Suara.com).
Saat menyadari jadi korban pencurian, korban lantas melaporkan ke petugas jaga crew kapal yang berada di anjungan.
“Ternyata pelaku sudah diamankan oleh pihak kapal. Kemudian sekira pukul 06.30 WIB pelaku berikut barang bukti di bawa dan diamankan ke Kantor KSKP Merak,” terangnya.
Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya pelaku terancam pasal 363 KUHPidana tentang pencurian dengan pemberatan.
Baca Juga: Maling Mobil Dilumpuhkan Nenek-nenek Bersenjata Api
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
BRI Torehkan Prestasi Internasional, Wealth Management Raih Penghargaan Euromoney
-
Ada 25 TPS Rawan di PSU Kabupaten Serang, Polisi Persiapkan Hal Ini
-
Bawaslu Kabupaten Serang Wanti-wanti Paslon Jelang PSU: Jangan Ada Pelanggaran
-
Sejarah PT Krakatau Steel yang Diinisiasi Soekarno, Pembangunannya Sempat Mangkrak
-
Korupsi Pengangkutan dan Pengelolaan Sampah, Kadis dan Kabid DLH Tangsel Jadi Tersangka