SuaraBanten.id - Sebuah foto yang memperlihatkan Wali Kota Cilegon dan Serang tengah berkumpul bersama dengan sejumlah orang lainnya tengah menjadi sorotan publik.
Warganet menyoroti dalam foto tersebut tampak sejumlah orang, termasuk Wali Kota Serang Syafrudin dan Wali Kota Cilegon Edi Ariadi, tak mengenakan masker.
Sejumlah foto tersebut diunggah Wali Kota Serang Syafrudin di akun Instagram pribadinya, Minggu (31/1/2021) kemarin.
Dalam keterangan foto, Syafrudin menulis jika foto itu diambil di kediaman Wali Kota Cilegon Edi Ariadi.
"Hari ini saya bersilaturahmi ke sahabat saya pak Edi Ariadi Walikota Cilegon di kediaman beliau," tulisnya di akun @kang_syafrudin.
Foto itu pun mendapat sorotan dan komentar dari sejumlah warganet. Terutama soal penerapan protokol kesehatan, seperti pemakaian masker.
"Kok pada ga pake masker?" tanya @ekasatiaksm***.
"Contoh tdk baik kumpul tdk pakai masker jgn di tiru ya..." @putrakusuma*** turut mengomentari foto tersebut.
"Koq itu berkrumun pak ga sesuai protokol kesehatan ga pake masker," timpal @rofanim***.
Baca Juga: Heboh Pelakor Belia di Manado Dihujat, Warganet: Bisa Jadi Korban Grooming
"Zona merah tidak ada artinya sangat disayangkan sekelas kepala daerah," tulis @hamdi_sahpu***.
Terkait hal ini, Wali Kota Cilegon Edi Ariadi memberikan klarifikasinya. Ia membenarkan adanya pertemuan itu.
Pertemuan itu terjadi di sebuah lapangan tenis. Namun ia membantah tak menerapkan protokol kesehatan.
"Kita icip-icip minum dan makan, masa pakai masker?" ujar Edi saat dihubungi Suara.com, Senin (1/2/2021).
"Itu pertemuan biasa saja, olahraga. Tidak ada apa-apa. Ada yang mengajak makan di situ, ya saya undang (akhirnya)," jelas Edi.
Sementara itu, hingga kini Suara.com masih mencoba menghubungi Wali Kota Serang Syafrudin untuk meminta tanggapan terkait foto yang disorot warganet tersebut.
Berita Terkait
-
4 Gel Mask yang Ampuh Redakan Wajah Kemerahan dan Kontrol Minyak
-
Pamer Rambut Pendek, Prilly Latuconsina Banjir Pujian: Kaya Anak ABG
-
Cara Membuat Masker Beras agar Wajah Glowing, Mudah dan Murah Meriah
-
El Rumi Unggah Foto Fitting Baju Adat, Warganet: Prewed Gak Sih?
-
7 Masker Wajah Murah untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp2 Ribuan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Viral! Sudah SMP Siswa Ini Nyerah pada Soal Perkalian Dasar, Indikasi Kualitas Belajar Anjlok?
-
Bank Mandiri Akselerasi Program 3 Juta Rumah Melalui Sosialisasi KPP di Tangerang
-
BRI Pastikan Pembiayaan UMKM Aman dan Akuntabel Lewat KUR
-
Sungai Cikalumpang Ngamuk, Ribuan Warga Serang Terkepung Banjir!
-
Polemik Mereda, PCNU Serang Minta Tertibkan THM Ilegal hingga Siap Dampingi Pekerja