SuaraBanten.id - Bagi penyuka Apex Legends, silakan bersabar sebentar. Kurang dari dua pekan, tepatnya 2 Februari 2021, season kedelapan Apex Legends, Mayhem, akan dirilis. Dan lebih serunya lagi, akan ada karakter baru ke-16, disebut sebagai Fuse.
Pengembang Respawn Entertainment memberikan detail tentang latar belakang Fuse dalam video Stories baru dari Outlands yang berdurasi lebih dari empat menit.
Fuse dikenal sebagai ahli penghancuran dengan aksen Australia yang berasal dari planet Salvo. Ia dan temannya menemukan granat emas dari seorang tentara yang mati di planet Salvo dan memicu persaingan di antara keduanya selama bertahun-tahun.
Fuse memutuskan untuk meninggalkan Salvo dan bergabung dengan Apex Games. Hal itu memicu kemarahan temannya yang melempar granat ke arah Fuse dan membuatnya kehilangan salah satu lengan. Dalam situs Apex Legends, Fuse digambarkan memiliki lengan logam yang diikat penuh dengan persenjataan.
Baca Juga: Apex Legends Versi Mobile Ditunda Cukup Lama, Fans Diharapkan Bersabar
Dilansir dari Polygon pada Jumat (22/1/2021), penambang data menemukan beberapa detail tentang kemampuan karakter baru ini.
Kemampuan Fuse yang disebut Airburst Grenade memungkinkannya meluncurkan granat dari lengannya dan kemampuan utama Fuse diyakini sebagai The Motherlode, yang memungkinkannya meluncurkan rudal dari punggungnya.
Season kedelapan akan tiba dua hari sebelum ulang tahun kedua Apex Legends. Selain memperkenalkan Fuse, Mayhem akan mengubah tampilan dan nuansa peta awal game, Kings Canyon, untuk ketiga kalinya.
Dalam Season baru ini, pengembang juga akan menghadirkan senjata baru ke gudang Apex, yaitu senapan lever-action yang disebut 30-30 Repeater.
Baca Juga: Apex Legends Season 7 - Ascension Rilis 5 November, Hadirkan Horizon
Berita Terkait
-
Turnamen Apex Legends Tingkat Internasional Terpaksa Ditunda Akibat Ulah Hacker
-
Bisnis Game Suram, Penerbit Apex Legends PHK Ratusan Orang
-
Komputer Mini Asal Uganda, Fuse Stick: Harganya Murah dan Muat di Dalam Saku
-
Review Film 'Mayhem' Kritik Satir terhadap Dunia Korporat
-
Genshin Impact Versi 4.4 Punya Karakter Baru
Terpopuler
- Nyaris Adu Jotos di Acara TV, Beda Pendidikan Firdaus Oiwobo Vs Pitra Romadoni
- Indra Sjafri Gagal Total! PSSI: Dulu Pas Shin Tae-yong kan...
- Nikita Mirzani Tak Terima Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara: Masa Lebih Parah dari Suami Sandra Dewi
- Kini Jadi Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris, Iqlima Kim Dapat Ancaman
- Minta Maaf Beri Ulasan Buruk Bika Ambon Ci Mehong, Tasyi Athasyia: Harusnya Aku Gak Masukkan ke Kulkas
Pilihan
-
Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
-
Sah! OJK Cabut Izin Usaha Jiwasraya, Tak Singgung Nasib Nasabah
-
Jokowi Sentil Megawati Usai Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat
-
Jika Gagal Penuhi Target Ini, Petinggi Persija: Carlos Pena Out!
-
5 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaru Februari 2025, Performa Handal
Terkini
-
Andra Soni Tolak Mobil Dinas Land Cruiser, Pilih Mobil Pribadi Karena Alasan Ini
-
Sachrudin-Maryono Ibarat 'Pilot dan Copilot', Ini Pesan Mantan Wali Kota Tangerang
-
Resmi Menjabat Gubernur Banten, Andra Soni Pastikan Program 'Sekolah Gratis' Terealisasi
-
Viral Pria Dipenjara Gegara Nabrak Bebek, Polda Banten Klaim itu 'Konten Guyon'
-
Robinsar Amini Pernyataan Prabowo Soal 'Pelayan Rakyat': Kita Fokus Melayani