Scroll untuk membaca artikel
RR Ukirsari Manggalani | Manuel Jeghesta Nainggolan
Rabu, 20 Januari 2021 | 15:24 WIB
Unggahan pemberitaan lelang Muscle Car City [YouTube Muscle Car City].

SuaraBanten.id - Sebagai negara industri otomotif, bangsa Amerika Serikat menggemari muscle car, yaitu mobil-mobil berperforma tinggi dengan mesin V8. Jadi raja jalanan sekaligus dilengkapi knalpot yang melahirkan suara seksi. Tidak heran bila Rick Treowrgy mendedikasikan kecintaannya dalam bentuk museum privat, bertajuk Muscle Car Museum.

Sayangnya, museum yang berlokasi di Punta Gorda, Florida, Amerika Serikat itu bakal melelang isi museum pada akhir pekan ini (22-23/1/2021).

Dikutip kanal otomotif Suara.com, jejaring SuaraBanten.id, dari Carscoops, museum yang  berfokus pada produk-produk General Motors, dengan brand Chevrolet itu akan melepas sekitar 200 unit muscle car. Dengan Corvette setiap generasi lebih dari 80 model. Coba, apakah automotive goers tidak dibuat pingsan?

Sebelumnya Rick Treworgy berencana menjual koleksinya pada 2022, tetapi setelah pandemi melanda seluruh dunia dan tidak ada lagi pengunjung yang datang ia memutuskan inilah saatnya. Waktu tepat untuk menjual mobil koleksinya.

Baca Juga: Desain Logo Baru, General Motors Berikan Identitas Mobil Listrik

Seperti bisa ditengok di tayangan YouTube Muscle Car City, lelaki kharismatik ini mengungkap, "Mestinya memang saya sudah pensiun dari dulu."

Rick Treworgy, pemilik Muscle Car City [YouTube: Muscle Car City].

Melihat berbagai kendaraan yang akan dijual dalam acara lelang, koleksi mobil Rick Treworgy sepertinya akan menjadi daya tarik tersendiri bagi automotive goers. Terlebih mobil yang masuk daftar lelang adalah model sportscar lama serta limited edition.

Koleksi-koleksi ini akan dilelang oleh Mecum, badan lelang milik Dana Mecum, yang dalam tayangan YouTube itu juga menyebutkan, "Koleksi dirawat seksama dan yang mendapatkannya tak perlu repot karena berada dalam kondisi prima."

Di antara barang lelang ini, ada pickup Chevrolet produksi 1950-an sampai 60-an. Selebihnya ada Chevrolet Camaro, Pontiac GTO, Chevrolet Impala, Chevrolet Bel Air, sampai Chevrolet K5 Blazer. Jadwalnya pada 22 Januari 2021.

Dana Mecum, pemilik badan lelang Mecum Auctions [YouTube Muscle Car City].

Sedangkan untuk putaran 23 Januari 2021, giliran 48 Corvette akan tersedia untuk dilelang. Kebanyakan dari mereka adalah model lama, termasuk empat Corvette ZR1 dari 1990 dan 1991 dan sejumlah besar model Corvette Stingray klasik.

Baca Juga: Pandemi Virus Corona, Ini Best 5 Carmaker yang Mencetak Hits pada 2020

Model lainnya termasuk Corvette ZR1 2010, Corvette Z06 2016, dan Corvette Stingray 2020.

Kiranya siapa yang terpipkat untuk ikut dalam lelang yang diselenggarakan Mecum Auction itu?

Load More