SuaraBanten.id - Ajang pencarian bakat Bintang Suara mendapatkan banyak dukungan dari para penyanyi dan presenter. Ajang tersebut diharapkan bisa memunculkan talenta muda berbakat dibidang tarik suara.
Pendaftaran Bintang Suara sendiri sudah dibuka sejak 20 Desember 2020 lalu, dan akan ditutup pada 31 Januari 2021 ini.
Mantan duet Rhoma Irama, Rita Sugiarto mendukung ajang pencarian bakat Bintang Suara yang digagas Suara.com bersama label musik ProAktif. Karena menurutnya, ajang ini bakal melahirkan penyanyi dangdut yang bagus.
Dengan begitu, tentunya akan bisa memperkaya khazanah musik dangdut di Tanah Air.
"Saya sangat senang aja. Pasti saya mendukung karena nantinya bakal melahirkan penyanyi-penyanyi yang bagus," kata Rita Sugiarto, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (14/1/2021).
"Kalau banyak penyanyi dangdut yang bagus, bakal memperkaya musik dangdut. Kemudian menemukan bakat yang keren, jadi membuat dangdut lebih ramai lagi," ucap Rita Sugiarto.
Dia juga mengungkapkan kegembiraannya, karena ajang Bintang Suara diadakan bukan di televisi, melaiankan di portal berita online.
"Bagus alhamdulillah. Dengan kemajuan tehnologi ini buat artis yang berbakat lebih mudah dibandingkan dengan zaman yang waktu saya masih kecil dulu," tuturnya.
Baca Juga: Yama Carlos: Cuma di Bintang Suara Bisa Tersalurkan Bakat Mereka
"Kalau sekarang rekaman langsung bisa upload. Kalau dulu kan nggak. Kita bayar promosi dulu, keliling di semua radio, kemudian antre di televisi harus ngantri lama dulu," katanya.
Pendaftaran Bintang Suara dibuka sejak 20 Desember 2020 hingga 31 Januari 2021. Hingga saat ini, sudah lebih dari 230 orang yang mendaftarkan diri menjadi peserta Bintang Suara. Mereka berasal dari berbagai daerah. Mulai dari yang dari Wakatobi, Medan, Bengkalis, Sukabumi, Banyuwangi, Bengkulu hingga Depok.
Buat Anda yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link pendaftaran dan mengikuti instuksi pendaftaran.
Pendaftar tentunya wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4
1. Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
2. Syarat menjadi peserta Bintang Suara.
3. Cara mendaftarnya pun tidak sulit, tinggal klik link di sini dan memenuhi semua persyaratan serta ketetntuan pendaftaran, kamu sudah berpartisipasi dalam ajang yang didukung kalangan artis hingga pejabat.
Untuk melihat namamu sudah terdaftar atau belum, silakan buka bintangsuara.com, nantinya akan terlihat calon-calon bintang talenta dangdut Indonesia di masa mendatang melalui ajang Bintang Suara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
Terkini
-
Dari Sekolah Roboh hingga Bus Pelajar, ASGPIK 2 Hadirkan Harapan Baru untuk Pendidikan Tangerang
-
ASN Bolos Kerja 1 Tahun di Pandeglang: 4 Fakta Krusial, dari Utang Piutang Hingga Pemecatan
-
Kejanggalan Kasus Tewasnya Siswa di Gading Serpong: CCTV Disebut Mati, Polisi Selidiki Bukti Ini
-
Benyamin Davnie Keluarkan Jurus 'Rayuan Maut' ke Pemkab Bogor, Untuk Solusi Atasi Sampah
-
Total Kerugian Capai Rp5 Miliar, Skandal Penipuan Modus Masuk Polisi di Polda Banten Kian Membesar