SuaraBanten.id - Nenek-nenek nyeberang Tol Badara Soekarno-Hatta tewas ditabrak mobil. Kepala robek dan kaki patah.
Nenek-nenek itu ditemukan tewas di Jalan Tol Prof.Sedyatmo Jakarta Utara arah Bandara Soekarno-Hatta. Perempuan lanjut usia itu diduga tewas tertabrak saat nekat menyebrang di tol.
Peristiwa tersebut terekam kamera hingga viral di media sosial. Video itu salah satunya diunggah oleh akun Instagram @tangerang.terkini.
Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Rinaldo Aser menyebut peristiwa itu terjadi pada Rabu (13/1) kemarin sekira pukul 16.30 WIB.
"Pada saat pejalan kaki saudari Mrs.X berjalan menyebrang jalan tol dari arah selatan ke utara sesampainya di lajur 3 di serempet kendaraan roda empat yang tidak diketahui jenis dan nomor polisinya yang melaju dari arah timur ke barat," kata Rinaldo saat dikonfirmasi, Kamis (14/1/2021).
Akibat kecelakaan tersebut, perempuan yang diprakirakan berusia 60 tahun itu pun meninggal dunia di lokasi. Korban mengalami luka robek di bagian kepala hingga patah kaki.
"Meninggal dunia dengan kepala robek, kaki patah, perut robek," bebernya.
Rinaldo menyebutkan ciri-ciri korban yakni diprakirakan memiliki tinggi badan 130 cm dengan rambut lurus beruban. Selain itu, korban mengenakan celana hijau panjang, baju motif bunga dengan sandal jepit warna merah muda.
"Umur kurang lebih 60 tahun," tutupnya.
Baca Juga: Menkominfo: Hasil Monitor Pada Frekuensi Marabahaya Saat Ini Clear
Kontributor : Hairul Alwan
Tag
Berita Terkait
-
Perut Isinya Sekilo Sabu, Aksi Gila Pasutri Pakistan Telan 159 Kapsul Demi Lolos di Bandara Soetta
-
Daftar Maskapai Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta, Mulai Berlaku Pekan Ini
-
Pegawai Bandara Soetta Dalangi Penipuan Lowongan Pilot, Raup Rp1,3 Miliar dari Korban
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Revitalisasi Terminal 1C Rampung, Kapasitas Bandara Soetta Bertambah 96 Juta Orang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini