SuaraBanten.id - Wartawan dilarang liput langsung pejabat Banten disuntik vaksin sinovac. Alasannya karena penerapan protokol kesehatan.
Seluruh kepala daerah Provinsi Banten yang memenuhi syarat akan dilakukan vaksinasi Covid-19 Sinovac pada Kamis (14/1/2021) pagi ini.
Pelaksaan vaksinasi akan dilakukan di Pendopo Bupati Tangerang, Jalan Kisamaun No 1, Kelurahan Sukasari, Kota Tangerang.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang, Tini Wartini menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan kepala daerah se-Provinsi Banten harus steril.
Baca Juga: Percaya Pemerintah, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Siap Divaksin
Dengan alasan itu, Tini mengatakan, saat pelaksanaan media dilarang untuk mengambil gambar dari jarak dekat.
"Jadi jadwalnya itu jam 09.00 WIB pagi akan dilakukan jumpa pers oleh pak Gubernur Banten (Wahidin Halim). Setelah itu selesai, baru pelaksanaan suntik vaksin dan media diharapkan tidak meliput," ujarnya dihubungi Suara.com, Rabu (13/1/2021).
Ia menambahkan, pihaknya akan menyediakan televisi siaran live yang bisa disaksikan di Pendopo Bupati Tangerang.
"Tapi nanti kita siapkan TV untuk media bisa melihat secara live nya. Jadi enggak boleh banyak orang berdekatan karena di suntik vaksin kondisinya harus tenang. Yang pasti disediakan TV, bukan layar yah, kalau layar besar," ungkapnya.
Tini juga menyebutkan, vaksinasi hanya akan dilakukan oleh kepala daerah Provinsi Banten yang memenuhi syarat hasil kesehatan.
Baca Juga: Pastikan Aman, Wagub DKI Ingatkan Denda Penolak Vaksin Covid-19
Gubernur Banten Wahidin Halim sudah dipastikan tidak di suntik vaksin Sinovac tersebut. Penyebabnya, dia melanjutkan, karena faktor usia.
Berita Terkait
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Jemaah Haji Wajib Vaksinasi Meningitis dan PolioSebelum ke Tanah Suci, Kemenkes Ungkap Alasannya!
-
Anggota DPRD Banten Diciduk Polisi Kasus Penipuan! Cek Kosong Rp350 Juta Jadi Biang Kerok
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Sungai Ciawi Meluap, 3 Kampung di Pandeglang Diterjang Banjir Bandang
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!