SuaraBanten.id - Bus Arimbi nomor polisi B 7177 BGA jurusan Kalideres-Merak terbakar di Jalan Tol Tangerang – Merak KM75, Kelurahan Unyur, Kecamatan Serang, Kota Serang, pada Senin (11/1/2021) malam, demikian dikutip dari BantenHits, jejaring SuaraBanten.id.
Belum diketahui pasti penyebab kebakaran bus yang terjadi sekitar pukul 19.10 WIB ini. Sebelum terbakar warga melihat percikan api dan asap menggumpal keluar dari dalam bus.
Maco, warga setempat memaparkan bahwa bus terbakar yang melaju dari arah Tangerang menuju Merak itu sempat berhenti di badan jalan dan mengeluarkan asap tebal.
"Awalnya ngebul, habis itu terbakar. Bus berhenti di sini (bahu jalan)," jelasnya kepada awak media di lokasi.
Menurut Maco, saat kebakaran terjadi, bus berwarna putih itu tengah membawa penumpang. Beruntung para penumpang sempat meloncat ke luar untuk menyelamatkan diri, sehingga tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini.
"Saat itu penumpang langsung keluar berhamburan. Penumpangnya keluar semua, ada yang lompat ke parit, kami tolong semuanya. Ibu-ibu meloncat, anak-anak juga kami tolong. Alhamdulilah tidak ada korban," katanya.
Sementara itu pengurus PT Arimbi Jaya Agung Area Merak, Deden Sutisna mengatakan, dari informasi yang diterima terdapat enam orang yang ada di dalam bus. Di antaranya empat penumpang, seorang driver, dan seorang kernet dalam kondisi selamat.
"Untuk korban tidak ada. Semua selamat," tandasnya.
Ia juga tidak bisa memastikan penyebab pasti kebakaran, karena pihak pengurus fokus dalam penanganan penumpang dan bus yang terbakar.
Baca Juga: Meski Penciuman Terganggu karena Corona, Atlet Ini Selamat dari Kebakaran
"Saya tidak bisa menduga penyebab. Karena saya tidak tahu persis. Sekarang masih fokus penanganan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Arus Pendek Listrik Bikin Rumah Lapak di Kebon Jeruk Terbakar, 12 Unit Damkar Dikerahkan ke Lokasi
-
RSUD Kota Serang Dikepung Banjir
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Serang Setop Kiriman Ratusan Ton Sampah dari Tangsel, Ada Apa?
-
Reza Arap Panik Selamat Diri dari Kebakaran Resor, Bisa-bisanya Ada yang Minta Foto
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Jual Nama Orang Dalam Akpol, Pria 54 Tahun Ditangkap Setelah Aksi Kejar-kejaran Dramatis di Banten
-
Klaim Didukung Wagub, Robinsar Siap Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget
-
Waspada Pilih Pengasuh! Belajar dari Kasus Penculikan Balita di Serang, Dibawa Kabur Pakai Ojol