SuaraBanten.id - Doa untuk Aa Gym dan Syekh Ali Jaber dipanjatkan banyak tokoh agar mereka sembuh dari COVID-19. Aa Gym dan Syekh Ali Jaber positif COVID-19.
Syekh Ali Jaber masih dirawat secara intensif di rumah sakit sejak Selasa (29/12/2020). Sementara Aa Gym isolasi mandiri di rumah.
Sejumlah kalangan menuliskan doa-doa melalui timeline Twitter. Politikus Tifatul Sembiring menyampaikan, "Syafaakumullah syifaa an 'ajilan. Semoga Aa' dan Syekh Ali Jaber lekas sembuh. Ya Allah lindungilah kami dari virus corona dan penyakit-penyakit yang mengerikan lainnya."
Doa juga dikirimkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk Syekh Ali Jaber dan pendakwah Aa Gym yang kini sedang berjuang melawan Covid-19. Dia berharap kedua tokoh agama segera pulih sehingga dapat kembali beraktivitas.
Baca Juga: Pak Camat Ini Jadi New Man, Ikon Superhero Melawan Covid-19 di Surabaya

"Doa terbaik saya untuk kesembuhan guru-guru kita tercinta, Aa Gym dan Syekh Ali Jaber. Semoga lekas pulih, lekas sehat dan segera bisa kembali memberikan untaian nasehat kepada kita semua," kata Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil juga memberikan semangat kepada semua pasien Covid-19 yang sedang berjuang untuk sembuh dan pulih.
Dokter Andi Khomeini Takdir melalui Twitter mengucapkan, "Syafakallah, Syekh Ali Jaber. Mohon agar ulama-ulama, profesor-profesor, dan para doktor juga dokter-dokter dan tenaga kesehatan benar-benar dijaga kesehatannya."
Dokter Andi mengatakan sumber daya manusia seperti mereka bernilai sangat tinggi. Lebih dari ilmu dan teknologi itu sendiri.
Mantan Duta Besar RI untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal melalui media sosial mengajak semua anggota masyarakat untuk mengirimkan doa bagi kesembuhan Syekh Ali Jaber.
Baca Juga: Perubahan Detak Jantung Gejala Covid-19 dan Berita Terpopuler Lainnya

"Saya mengajak seluruh ummat untuk mendoakan Syekh Ali Jaber yang sedang dirawat di ICU RS Yarsi agar segera diberi kesembuhan dari penyakitnya."
Berita Terkait
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
-
Kronologi Dewi Soekarno Didenda Pengadilan Jepang Rp3 Miliar Gegara Pecat Karyawan
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Sungai Ciawi Meluap, 3 Kampung di Pandeglang Diterjang Banjir Bandang
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!