Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Rabu, 09 Desember 2020 | 17:43 WIB
Calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 1, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (kiri), mendampingi calon Wali Kota Tangsel Muhamad (tengah), usai pencoblosan Pilkada Tangsel di TPS 29, Kelurahan Ciputat, Rabu (9/12/2020). [Suara.com/Ridsha Vimanda Nasution]

SuaraBanten.id - Hasil Quick Count Pilkada Tangsel, Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan unggul. Hal itu berdasarkan data dari tiga lembaga hitung cepat.

Klaim kemenangan itu diungkapkan disaat press konferens di rumah pemenangan Benyamin-Pilar di Melati Mas, Serpong Utara, Rabu (9/12/2020) pukul 16.35 WIB.

Dari hasil ketiga lembaga hitung cepat tersebut, terpantau perolehan suara Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan hingga pukul 16.19 WIB.

Sedangkan paslon keponakan Prabowo Muhamad-Saraswati dan paslon Putri Wakil Presiden Siti Nur Azizah-Ruhammaben perolehan suaranya tergerus.

Baca Juga: Klaim Unggul 50 Persen, Muhamad-Saraswati Mendadak 'Hilang', Kemana Mereka?

Ketiga lembaga tersebut, diantaranya Indikator, Lingkaran Survei Indonesia (LSI), dan Charta Politika.

Berdasarkan hasil hitung cepat lembaga Indikator yang kini sudah terkumpul 100 persen perolehan suara, pasangan Benyamin-Pilar berhasil unggul dengan perolehan suara hingga 41,86 persen.

(Dari kiri) Ghifari Al Chusaeri Wardana (putra Airin), Raden Roro Truetami Ajeng Soediutomo, calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 3 Pilar Saga Ichsan, dan Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany usai mencoblos di TPS 24 Sutera Narada, Pakulonan, Serpong Utara, Rabu (9/12/2020). [Suara.com/Wivy]

Kemudian disusul oleh perolehan suara pasangan calon nomor urut 01 yang mengumpulkan suara hingga 34,42 persen.

Sementara itu, di urutan terakhir terdapat pasangan calon Azizah-Ruhammaben dengan perolehan 23,72 persen.

Sementara itu lembaga lainnya, yakni Lingkaran Survei Indonesia (LSI) juga mencatat bahwa pasangan calon Benyamin-Pilar unggul dari kedua kompetitor lainnya. Pasangan nomor urut 03 ini memperoleh suara hingga 43,14 persen.

Baca Juga: Azizah, Putri Wapres Kalahkan Keponakan Prabowo di TPS Kandang Sendiri

Kedua, disusul oleh pasangan calon Muhamad-Saraswati dengan poling sebesar 35,19 persen.

Sedangkan, poling dengan urutan terakhir adalah pasangan Azizah-Ruhammaben dengan perolehan suara sebesar 21,66 persen.

Sementara itu lembaga hitung cepat terakhir, yakni Charta Politika kini terpantau baru mengumpulkan suara hingga 99,67 persen.

Dari perolehan suara tersebut, pasangan calon Benyamin-Pilar masih mengungguli kedua rivalnya dengan poling sebesar 40,26 persen.

Kemudian disusul oleh pasangan calon Muhamad-Saras dengan perolehan 35,99 persen dan diikuti oleh pasangan calon Azizah-Ruhammaben dengan perolehan sebesar 23,76 persen.

Putri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nurazizah nyoblos di TPS O8 Tangsel. (Suara.com/Tio)

Ketua DPD Golkar Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany berterima kasih kepada para tim dan relawan yang berjuang memenangkan pasangan petahan itu.

Dia mengajak, agar semuanya untuk menghargai proses penghitungan yang dilakukan oleh KPU Tangsel.

"Kita tetap harus menghargai proses yang sedang dilakukan KPU. Tetapi semuanya harus tetap fokus menjaga suara dan saksi-saksi di masing-masing tempat pemilihan," ungkap Airin.

Muhammad-Saraswati Klaim Unggul 50 Persen

Tim kampanye Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo mengklaim telah unggul 50 persen dalam pertarungan Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel) 2020.

Hal itu diumumkan oleh tim kampanye Muhamad-Sarawati, yang dipimpin Andra Soni, di rumah pemenangan, Resto Kampung Anggrek, Kelurahan Buaran, Kecamatan Serpong, Rabu (9/12/2020) sore.

Andra mengatakan, hasil sementara yang didapat posisi Muhamad-Saraswati unggul 50 persen. Menurutnya, itu berdasarkan informasi versi kamar hitung dari 2.963 TPS se-Tangsel.

"Kami punya informasi internal dari kamar hitung dari C1 yang masuk bahwa sementara ini Muhamad-Saras unggul 50 persen. Kemudian juga dari saksi kami yang ada 2.963 TPS," ujarnya di lokasi.

Namun, Andra menyebutkan, pasangan calon yang akan menang dalam Pilkada Tangsel hanya dapat diumumkan oleh keputusan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 1, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (kiri), mendampingi calon Wali Kota Tangsel Muhamad (tengah), usai pencoblosan Pilkada Tangsel di TPS 29, Kelurahan Ciputat, Rabu (9/12/2020). [Suara.com/Ridsha Vimanda Nasution]

Menurutnya, keputusan KPU adalah hal yang mutlak dalam proses Pilkada Tangsel 2020.

"Kami memastikan proses pilkada ini adalah melalui tahapan penghitungan suara melalui rekapitulasi manual KPU mulai dari tingkat TPS kecamatan hingga kota," ungkapnya.

"Ya bahwa kemudian nanti hasil dari KPU, hasil resmi dari KPU kami dinyatakan kalah, kami belum mau berandai-andai," sebutnya.

Namun, pengumuman keunggulan pasangan calon nomor satu versi kamar hitung itu tidak dihadiri oleh Muhamad maupun Saraswati.

Padahal, pantauan SuaraBanten.id di lokasi, Saras sebenarnya sudah tiba di posko pemenangan resto Kampung Anggrek, sejak pukul 14.35 WIB.

Kendati demikian, Saras tidak memberikan komentar apapun saat kedatangannya tersebut. Hingga pukul 15.56 WIB, pengumuman itu berlangsung, Saras sama sekali tidak ada di lokasi.

Andra tidak menjawab saat ditanya keberadaan Saras maupun Muhamad saat ini.

"Kami diberi mandat untuk menjawab pertanyaan dari kawan-kawan dan ini merupakan tim resmi. Saya kebetulan Andra Soni sebagai ketua tim kampanye yang didaftarkan kepada KPU tentu apa yang saya sampaikan merupakan tanggung jawab dari pada kita tim pemenangan Muhamad-Saras," paparnya.

"Pesan kami kepada pendukung, kita sebagai petarung telah melakukan segala daya dan upaya. Hasil itu tuhan yang maha esa yang menentukan. Dan karena itu kita ikuti semua tahapan pemilu ini dengan ceria, damai dan hepi," pungkasnya.

Untuk diketahui, berdasarkan hasil sementara Quick Count atau hitung cepat Pilkada Tangsel versi Voxpol Centre, Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Siti Nur Azizah-Ruhamaben ada di posisi buncit.

Perolehan suara sementara untuk Azizah-Ruhamaben 23,05 persen. Sementara calon lainnya, Muhammad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo 34.70 persen dan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan 42.24 persen.

Perolehan Quick Count Pilkada Tangsel ini diupdate, Rabu (9/12/2020) pukul 14.37 WIB dengan suara yang sudah dikumpulkan sebanyak 44.61 persen.

Kontributor : Wivy Hikmatullah

Load More