SuaraBanten.id - Dua calon wakil Bupati Pandeglang tidak mencoblos di Pilkada Pandeglang, Rabu (9/12/2020) hari ini. Hal itu lantaran tidak berdomisili di Pandeglang.
Berdasarkan informasi yang di himpun, Calon bupati nomor urut 1 Irna Narulita akan mencoblos di TPS 12, Kelurahan Cigadung, Kecamatan Karang Tanjung. Sedangkan calon bupati nomor urut 2, Thoni Fathoni Mukson akan mencoblos di TPS 1, Desa Kalang Anyar, Kecamatan Labuan.
Kecuali calon wakil bupati yang berpasangan dengan Irna, Tanto Warsono Arban dan Miftahul Tamamy yang berpasangan dengan Thoni tidak ikut mencoblos di Pandeglang. Keduanya tidak masuk di data pemilih Pilkada Pandeglang.
"Pak Tanto dan Pak Imat (nama panggilan Miftahul Tamamy) tidak masuk data pemilih soalnya di Adminduk saat pendataan tidak ditemukan. Memang kalau di lihat dari data yang diberikan calon pada pendaftaran, Pak Tanto di Tangsel dan Pak Imat di Serang," ungkap Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Pandeglang, Munawar saat dikonfirmasi, Rabu (9/12/2020) pagi.
Baca Juga: 107 TPS di Cilegon, Serang dan Pandeglang Dipindah karena Banjir
Pelaksanaan pencoblosan hari ini KPU berharap bisa berjalan dengan lancar walaupun beberapa wilayah masing dilanda banjir. Namun KPU belum bisa memastikan tingkat partisipasi pada Pilkada kali ini menurun atau tidak.
Namun sejauh ini KPU terus berupaya tingkat partisipasi bisa sesuai yang di targetkan KPU.
"Kita lihat saja nanti. Tapi kita berharap sesuai dengan harapan, artinya KPU terus mengupayakan secara maksimal untuk melayani hak masyarakat. Salah satu bagaimana mendorong KPPS, PPS dan PPK untuk dapat memaksimalkan konsolidasi kepada masyarakat,"ujarnya.
Untuk memenuhi hak pilih, KPU juga sudah menyiapkan surat suara bagi kaum Disabilitas yang memiliki hak pilih yang tersebar di tiap TPS.
Selain menyiapkan petugas KPPS yang mendatangi pasien covid-19, KPU juga menyiapkan petugas khusus untuk pemilih di Rumah Tahanan (Rutan) kelas II B Pandeglang.
Baca Juga: Tetap Nyoblos, KPPS Bakal Sambangi 43 Pasien COVID-19 di Pandeglang
"Kalau di Rutan ada petugas di sana kita dirikan 1 TPS," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan