Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Minggu, 22 November 2020 | 22:34 WIB
Pasangan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan usai mendaftar Pilkada Tangsel 2020 dan memberikan keterangan kepada media, didampingi Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany (keempat dari kiri) sebagai Ketua Partai Golkar Tangsel, Sabtu (5/9/2020). [Ist]

Ibu dua anak itu, merupakan aktris sekaligus pengusaha dan aktivis perlindungan perempuan dan anak.

Untuk calon Wali Kota Tangsel nomor urut 2 Siti Nur Azizah Ma'ruf, merupakan anak keempat Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan (Almh) Hj Siti Churiyyah.

Azizah juga merupakan dosen di STAI Salahuddin Al-Ayubi Jakarta Utara 1955-sekarang dan mantan ASN di Kementrian Agama.

Ibu empat anak itu kemudian mengakhiri kariernya sebagai PNS di Kasubdit Bina Paham Keagamaan Islam dan Penanganan Konflik 2017-2019.

Baca Juga: Debat Pilkada Tangsel: Soal UMKM, Azizah-Ruhama Usung Program Setuju Ibu

Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel, Siti Nur Azizah-Ruhamaben, menggelar deklarasi terkait keikutsertaan di Pilkada Tangsel 2020 di Pulau Situ Gintung, Ciputat, Rabu (2/9/2020). [Suara.com/Wivy Hikmatullah]

Sedangkan Calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 2 Ruhamaben, merupakan mantan anggota DPRD Kota Tangsel 2009-2010 lalu menjadi Wakil Ketua DPRD Tangsel 2010-2014.

Kader PKS itu juga merupakan mantan Direktur Keuangan PT Pembangunan Investasi Tangerang Selatan (PITS).

Sedangkan untuk Calon Wali Kota Tangsel nomor urut 3 Benyamin Davnie merupakan petahana.

Dia Wakil Wali Kota dua periode 2011-2016 dan 2016-2021 mendampingi Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany.

Karier pemerintahannya dimulai menjadi Tenaga Kerja Sukarela 1980-1983 kemudian terkahir menjadi Kepala Dinas Tata Ruang Kabupaten Tangerang 2009-2010, lalu berkarir di Tangsel.

Baca Juga: Debat Pilkada Tangsel: Kaum Disabilitas Jadi Prioritas Paslon

Pasangan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan usai mendaftar Pilkada Tangsel 2020 dan memberikan keterangan kepada media, didampingi Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany (keempat dari kiri) sebagai Ketua Partai Golkar Tangsel, Sabtu (5/9/2020). [Ist]

Dan Calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 3 Pilar Saga Ichsan, merupakan anak pertama Bupati Serang Tatu Chasanah dan keponakan dari Mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah.

Load More