SuaraBanten.id - Massa penjemput Habib Rizieq Shihab mempersoalkan blokade yang dilakukan aparat kepolisian menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Selasa (10/11/2020) dini hari. Hal ini menyusul banyak pendukung Habib Rizieq yang ingin menyambut kedatangan imam besar mereka.
Melalui twitter DPPFPI_ID, mereka berniat datang hanya untuk menjemput imam besarnya, bukan menganggu ketertiban, namun sempat dihadang oleh aparat kepolisian.
"Tolong @DivHumas_Polri; Kasihan banyak Penumpang yang terjebak macet. Kenapa harus menutup akses jalan satu-satunya menuju Bandara?," tulis FPI.
Mereka juga mengungkit janji Menkopolhukam Mahfud MD yang memperbolehkan penjemputan Habib Rizieq hari ini.
Baca Juga: Satpol PP Tak Mau Ambil Pusing soal Banyaknya Spanduk Habib Rizieq
"Menkopolhukam secara tegas membolehkan umat menjemput IB-HRS, dan menghimbau Aparat agar tidak berlebihan dalam hal pengamanan. #WelcomeBackIBHRS," lanjutnya.
Pantauan Suara.com, ruas Tol Sedyatmo mengarah ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta terpantau macet total sejak KM 32 Rawa Bokor, Jakarta Barat pada Selasa (10/11/2020) pagi jelang kepulangan Habib Rizieq Shihab.
"06.00 WIB #Tol_CTC Cengkareng KM 29 - Rawa Bokor KM 32 PADAT, kepadatan volume lalin arah Bandara SOETTA. GUNAKAN JALUR TANGERANG," tulis @PTJASAMARGA lewat akun twitternya.
Jasa Marga melaporkan bahwa kepadatan sudah terjadi sejak pukul 03.00 WIB.
Dalam beberapa video yang bereda di media sosial, banyak massa berbusana serba putih mulai datang menuju Bandara Soetta.
Baca Juga: Penjemput Habib Rizieq Sholat di Tol Bandara Soetta
Diduga kuat kemacetan ini disebabkan masyarakat yang hendak menjemput Imam Besar FPI Rizieq Shihab yang dikabarkan tiba sekitar pukul 09.00 WIB nanti.
Berita Terkait
-
Potret Horornya Macet Tanjung Priok Akibat Overload Bongkar Muat
-
Digagalkan di Bandara Soetta, 10 Calon Jemaah Haji Ilegal Nekat ke Tanah Suci Pakai Visa Kerja
-
Polisi Imbau Warga Hindari Kawasan GBK: Ada Konser Taeyeon SNSD dan Laga Persija vs Persebaya
-
Libur Lebaran Usai, Jakarta Macet Lagi
-
Libur Lebaran, Kawasan Wisata Puncak Macet Total
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Sungai Ciawi Meluap, 3 Kampung di Pandeglang Diterjang Banjir Bandang
-
Zeky Yamani Jadi Tersangka Korupsi Pegelolaan Sampah di Tangsel, Diduga Terima Rp15,4 Miliar
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!