SuaraBanten.id - Kuasa Hukum Nita Thalia menegaskan kalau kliennya tidak pernah membatasi putri semata wayangnya, Sandrina Salsabina untuk betemu dengan ayahnya, Nurdin Rudythia.
"Setahu kami beliau (Nita Thalia) tidak pernah membatasi pertemuan dengan anaknya," kata pengacara Nita Thalia, Feriyawansyah saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (9/11/2020).
Bahkan sampai saat ini, pelantun lagu "Goyang Heboh" itu mengaku tidak mempersoalkan hak asuh anak. Nita Thalia juga memberi kebebasan kepada buah hatinya ingin ikut sang ayah atau ibunya.
"Kalau mbak Nita sendiri untuk sementara beliau nggak mempersoalkan hak asuh anaknya," tuturnya.
Baca Juga: Sejak Gugat Cerai, Nita Thalia Putus Komunikasi dengan Suami
Saat ini Sandrina tinggal bersama ibunya. Pasalnya sesuai dengan undang-undang, anak di bawah umur berada di bawah pengawasan sang ibu.
"Yang menguasai anaknya adalah Teh Nita Thalia sendiri. Karena di dalam undang-undang perlindungan anak, hak asuh ada pada ibunya. Perwalian ada pada bapaknya," tuturnya.
Senada dengan Nita Thalia, Nurdin Rudythia juga memberi kebebasan putrinya untuk memilih ikut ibunya atau bapaknya. Bahkan Nurdin tak keberatan mengatarkan Sandrina untuk bertemu dengan ibunya.
"Jadi begini saya luruskan. Yang kemarin sudah disampaikan, anak itu mau ketemu sama Ibu Nita. Pak Nurdin yang mengatarkan, jadi Pak Nurdin tidak menghalangi," ucap kuasa hukum Nurdin, Muhammad Fahdi.
Walau belum memutuskan mau ikut siapa, Nurdin memberi kebebasan putrinya untuk bertemu dengan ibunya kapan pun. Bahkan saat ini Sandrina masih tinggal bersama dengan ibunya.
Baca Juga: Proses Cerai, Suami Nita Thalia Tak Paksa Anak Ikut Dirinya
"Nggak. Masalah hak asuh anak nggak jadi masalah. Karena pak Nurdin kemarin anaknya mau ketemu ibunya. Pak Nurdinlah yang mengantar," tuturnya.
"Selama ini pak Nurdin tidak melarang anaknya untuk bertemu silahkan saja. Buktinya sekarang sudah ikut bu Nita. Kembali lagi ke anaknya," sambung Muhammad Fahdi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten