SuaraBanten.id - FPI memastikan akan ada massa yang jemput Habib Rizieq Shihab ke Bandara Soekarno - Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). Di sana massa akan menunggu Habib Rizieq keluar bandara.
Massa akan bubar jika Habib Rizieq sudah keluar Bandara Soetta dan pulang ke rumahnya di Petamburan, Jakarta. Hal itu dikatakan Juru Bicara FPI Slamet Maarif.
"Intinya dari kami, semakin Habib Rizieq cepat keluar dari bandara, semakin cepat pula umat akan meninggalka bandara untuk selanjutnya diantarakan ke Petamburan,” kata Slamet disitat Apa Kabar Indonesia pagi, tvOne, Senin (9/11/2020).
FPI memastikan ada banyak massa yang jemput Habib Rizieq Shihab ke Bandara Soekarno - Hatta, Selasa (10/11/2020) besok. Bahkan FPI mendirikan dapur umum di sekitar Bandara Soetta.
Juru Bicara FPI Slamet Maarif menjelaskan tidak jelas jumlah orang yang akan jemput Habib Rizieq. Kata dia, jumlahnya dipastikan akan sangat banyak.
“Memang kelihatannya akan banyak umat yang bakal jemput, bahkan akan ada dapur umum di Tangerang yang disiapkan umat untuk berbagi makanan. Selain itu akan ada pula masjid-masjid yang mengaku siap menampung para penjemput Habib Rizieq,” kata Slamet.
Massa yang akan datang dari FPI, PA 212, dan GNPF Ulama. Banyak akan banyak laskar dan ormas yang akan datang.
“Kita akan hadirkan laskar-laskar, ormas-ormas, di sekitar bandara untuk pastikan semua aman, terkendali, dan bisa menjaga protokol covid.”
Soal koordinasi dengan pihak terkait, Slamet mengakui jika pihak Polda Metro dan pihak Bandara Soetta telah melakukan pembahasan lebih jauh soal kesiapan.
Baca Juga: Jelang Habib Rizieq Pulang, FPI Tak Siapkan Penyambutan Khusus
“Besok jutaan umat Islam akan menyaksikan bagaimana peran negara dalam melindungi warga negara yang kembali dari Arab. Kita juga akan lihat bagaimana Polisi akan mengayomi ustaz dan ulama besok,” kata dia.
Habib Rizieq diklaim akan tiba di Tanah Air pada pukul 09.00 wib besok.
Slamet menjelaskan jika sejauh ini pihaknya tidak mengundang kepada umat untuk melakukan penjemputan pada Rizieq. Namun, diakui antusiasmenya begitu besar dari masyarakat untuk ikut menjemputnya.
Atas hal ini, Slamet kemudian mengaku sangat memahami kerinduan umat. Sehingga beliau tidak melarang jika umat lalu berbondong-bondong ke bandara.
“Kepada umat, saya paham, bahwa antum rindu, kangen berat pada Habib, tahu betul selama 3,5 tahun kita sudah menahan rindu bertemu Habib Rizieq. Maka itu kita tidak melarang antum untuk sambut dan jemput beliau,” kata Slamet.
Hanya saja, kata dia, siapa pun yang ingin melakukan penjemputan, diminta untuk tetap tertib, menjaga kebersihan.
Berita Terkait
-
FPI Gelar Reuni 212 di Monas, Habib Rizieq Shihab Dijadwalkan Hadir
-
Syahganda Bocorkan Amnesti Jilid 2: Prabowo Bakal Ampuni Ratusan Musuh Politik Jokowi
-
5 Fakta Panas Bentrok Berdarah di Ceramah Rizieq Shihab yang Sebabkan 15 Orang Terkapar
-
Siapa Dalang Penyerangan di Ceramah Habib Rizieq? 5 Orang Terluka Sajam, Ini Tuntutan HRS
-
Benarkah Ada Surat Perintah di Balik Aksi Tolak Habib Rizieq di Pemalang?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 112 Kurikulum Merdeka
-
Harga Gula Aren Lebak Mulai Meroket Jelang Ramadan 2026, Omzet Pedagang Tembus Rp30 Juta Sehari
-
WEF Davos 2026, Dirut BRI Tegaskan UMKM Pilar Keuangan Berkelanjutan Global
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans