SuaraBanten.id - Bawaslu Pandeglang menggelar sidang terbuka terkait proses sengketa Pilkada yang diajukan vokalis band Jamrud, Krisyanto.
Seperti diketahui, dalam kontestasi Pilkada Pandeglang 2020, Krisyanto berpasangan dengan Hendra Pranova sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dari jalur perseorangan.
Mereka menggugat KPU Pandeglang ke Bawaslu setempat setelah berkas dukungan sebagai calon perseorangan ditolak dan dinyatakan tidak memenuhi syarat.
Keputusan sengketa Pilkada Pandeglang yang digugat pasangan Krisyanto-Hendra Pranova akan ditentukan pada, Jumat (21/8/2020) mendatang.
Baca Juga: Camat Cigeulis Akui Ajak Warga Dukung Petahana Bupati Pandeglang, Tapi...
"Hari ini agendanya kesimpulan dari para pihak baru setelah itu putusan," kata Komisioner Bawaslu Pandeglang Karsono dilansir dari Banten News—jaringan Suara.com—Selasa (18/8/2020).
"Putusan rencananya hari Jumat (21/8/2020)) besok. Itu masih rencana jadi arahnya bagaimana, nanti putusannya Jumat," sambungnya.
Karsono membeberkan, agenda sidang terbuka yang sudah dilalui.
Diantaranya pembacaan dari pemohon dan jawaban termohon, pemeriksaan bukti dan saksi serta agenda sidang hari ini pembacaan kesimpulan sidang.
"Saksi ada 3 orang dari pemohon semua karena KPU tidak menghadirkan saksi, hari ini kesimpulan dan hari Jumat baru putusan. KPU juga sudah menyampaikan jawaban dari pemohon," bebernya.
Baca Juga: Ajak Warga Pilih Petahana, Pengamat Minta Camat Cigeulis Dihukum Berat
Diberitakan sebelumnya, bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang dari jalur perseorangan, Krisyanto-Hendra Pranova, menyampaikan sengketa Pilkada ke Bawaslu Pandeglang.
Pasangan ini meminta dilakukan penghitungan oleh KPU Pandeglang terkait dokumen dukungan perbaikan yang mereka sampaikan.
Setelah melalui proses musyawarah tertutup antara kedua belah pihak yang ditengahi Bawaslu tidak menemui kata sepakat, akhirnya sengketa ini berlanjut pada sidang terbuka di Sentra Gakkumdu Pandeglang.
Berita Terkait
-
Konser Selebrasi Spektakuler RCTI 35 Bertabur Bintang, Ada Dewa 19 Hingga Jamrud
-
Gestur Puan Maharani Bertemu dengan Jokowi di WWF ke-10 Disorot, Netizen Senggol Hasto
-
Line Up Fase Pertama The 90's Festival 2024 Terungkap, Ada Ronan Keating Hingga Slank
-
Puan Bukber di Rumah Ketua TKN Prabowo-Gibran, Membelot dari PDIP? Begini Kata Hasto
-
Qodari: Hasto PDIP Stop Halusinasi, Terima Pil Pahit Ganjar-Mahfud Kalah
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir