SuaraBanten.id - Bank Banten memastikan pelayanan dan operasional perbankan tetap berjalan meski ada sejumlah karyawan mereka yang terkonfirmasi positif Corona.
Hal itu disampaikan Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk atau Bank Banten, Fahmi Bagus Mahesa saat dikonfirmasi awak media melalui pesan WhatsApp, Minggu (9/8/2020) malam.
Menurut Fahmi, pihaknya telah melakukan langkah-langkah preventif pasca adanya karyawan Bank Banten positif Corona.
Bahkan, lanjutnya, jika Bank Banten telah melakukan sterilisasi kantor, split operation dan pengecekan kesehatan melalui rapid test dan PCR kepada seluruh karyawan kantor pusat Bank Banten.
"Dapat kami pastikan operasional perbankan tetap berjalan sesuai dengan protokol kesehatan seraya melakukan koordinasi secara proaktif dengan Gugus Tugas Covid-19 setempat," ucapnya.
Ia pun menerangkan, jika karyawan Bank Banten yang terkonfirmasi positif Corona ada 5 orang.
Hal itu berdasarkan rapid test dan test swab yang dilakukan Bank Banten Pusat terhadap semua karyawannya.
"Kami sudah melakukan test ke semua pegawai kantor pusat termasuk jajaran direksi. Hanya 5 orang saja yang positif, dan 2 orang itu di (Kota) Serang, dan sisanya (3 orang) di luar Serang," terangnya.
Saat disinggung terkait adanya kemungkinan penghentian pelayanan di Bank Banten jika ditemukan penambahan kasus positif covid-19. Ditegaskan Fahmi jika pihaknya akan mempertimbangkan hal tersebut.
Baca Juga: Pabrik Mebel di Cakung Terbakar, Diduga Langgar Protokol Covid-19
"Kami akan mempertimbangkan semuanya dalam rangka pencegahan penularan di lingkungan kantor kami," tukasnya.
Kontributor : Sofyan Hadi
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Fakta-fakta Bank Jatim (BJTM) Jadi Induk Bank Banten, Siapa Pengendali Sahamnya?
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 112: Bedah Tuntas Singkatan dan Akronim
-
Pengeroyok Staf KLH dan Wartawan di Serang Divonis 7 Bulan Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
-
Konsumsi Susu RI Rendah, Media Diminta Berperan Lewat Anugerah Jurnalistik 2026
-
Siapa Pelakunya? Teka-teki Pembongkaran Makam Warga di Jawilan, Polisi Buru Jejak yang Tertinggal
-
Horor di TPU Kampung Gardu: Makam Dibongkar Orang Tak Dikenal, Tengkorak Raib