SuaraBanten.id - Kita kerap mendengar insiden seseorang jatuh di kamar mandi, yang pada akhirnya, didiagnosis menderita stroke.
Meski banyak kasus serangan stroke yang terjadi di kamar mandi, bukan berarti keduanya memiliki hubungan secara langsung.
Bahkan sampai saat ini tidak ada data ilmiah yang menunjukkan hubungan stroke lebih sering terjadi saat seseorang berada di kamar mandi.
Dikutip dari HiMedik dan Medclique, tekanan darah cenderung meningkat saat pagi hari. Dan untuk seseorang yang punya riwayat hipertensi, paparan air dingin bisa menyebabkan penurunan suhu tubuh secara tiba-tiba.
Ini yang pada akhirnya bisa menyebabkan meningkatnya tekanan darah. Naiknya tekanan darah memang bisa merusak pembuluh darah di otak lalu memicu stroke.
Pagi hari merupakan waktu paling berbahaya bagi mereka dengan tekanan darah tinggi. Dan rata-rata kejadian ini berlangsung di sekitar jam 8 sampai jam 11 pagi.
Kesimpulannya, mandi diduga menyebabkan perubahan mendadak tekanan darah yang menyebabkan penyumbatan di pembuluh darah otak.
Seseorang dengan riwayat tekanan darah harus berhati-hati soal mandi. Disarankan, saat mandi sebaiknya jangan membasahi kepala dan rambut terlebih dahulu. Ini adalah urutan yang salah.
Ini bisa menyebabkan tubuh terlalu cepat untuk menyesuaikan suhu air. Untuk menghindari insiden semacam itu, penting untuk memulai menyiram atau membasahi bagian kaki terlebih dahulu. Lalu, tangan, bagian perut kemudian kepala.
Baca Juga: Teh Hijau Berpotensi Cegah Risiko Kematian Serangan Jantung dan Stroke
Suhu air sangat berarti saat mandi. Inilah yang membuat stroke menjadi rentan terjadi di kamar mandi. Seseorang juga tak akan terkena stroke hanya karena terpeleset di kamar mandi. Jika jatuh, maka dampaknya pendarahan otak bukan stroke.
Kesimpulannya, kasus stroke lebih rentan terjadi di kamar mandi adalah karena faktor waktu. (Yuliana Sere)
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Skandal Sampah Banten Guncang Tipikor, Eks Kepala DLH Didakwa Rampok Uang Negara Rp21,6 Miliar
-
Sukses Melebihi Target, Halal Indo 2025 Dikunjungi Lebih dari 25 Ribu Orang
-
Apa Itu Cesium-137 ? Unsur Radioaktif yang Mengintai Kesehatan Manusia
-
Skala Bahaya Meluas! Ada Temuan 10 Titik Cemaran Radioaktif Cesium-137 di Cikande Serang
-
Mardiono Gagal Bawa PPP Tangsel ke Senayan, Pengurus Lokal Solid Dukung Agus Suparmanto