Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Rifan Aditya
Selasa, 17 Maret 2020 | 17:56 WIB
Gubernur Banten Wahidin Halim (tengah) memberikan keterangan pers usai rapat koordinasi terkait Virus Corona di Pendopo Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Banten, Minggu (15/3). . [ANTARA FOTO/Fauzan]

SuaraBanten.id - Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) menyebut bahwa lima warganya dinyatakan positif terinfeksi virus corona baru (Covid-19) dan satu orang meninggal.

WH menyebut satu yang meninggal adalah warga Kecamatan Pondok Aren. Namun kabar ini dibantah oleh Camat Pondok Aren Markum Sagita.

Video klarifikasi tersebut diunggah oleh akun Instagram @tangsel_update pada Selasa (17/3/2020).

Dalam video tersebut, tampak Camat Pondok Aren Markum Sagita dan Lurah Jurang Mangu Barat, Ma'mun duduk bersama warga yang diduga positif virus corona.

Baca Juga: Dua Dewan Suspect Corona, Anggota dan Pimpinan DPRD DKI Akan Tes Kesehatan

Ma'mun mengatakan "Dalam rangka klarifikasi informasi yang tidak jelas. Saya pastikan bahwa warga kami ini, warga saya, keluarga dari ibu Amelia dalam keadaan sehat walafiat".

"Tidak seperti ada bahasa di media yang menginfokan bahwa keluarga dari ibu Amelia ini terkena virus corona. Demikian informasi yang saya sampaikan," imbuhnya.

Video Camat Pondok Aren Banten bantah warganya meninggal Kasus Covid-19 (instagram/@tangsel_update)

Sementara itu, dilansir Bantennews.co.id---jaringan Suara, Selasa (17/3/2020), Markum mengatakan, tidak ada warga pondok Aren yang terkena corona, terlebih lagi sampai meninggal seperti yang dikatakan WH.

Anehnya, Markum dan Ma'mun menyebut nama Amelia dalam klarifikasinya. Padahal dalam pernyataan Gubernur WH tidak menyebut nama.

“Kita sudah lacak bersama pak Lurah Jurang Mangu Barat dan di rumah Amelia yang dimaksud pada pernyataan gubernur itu. Orangnya masih sehat,” kata Markum di Pondok Aren, Selasa (17/3/2020).

Baca Juga: Orang Bergolongan Darah A Diduga Lebih Rentan Terinfeksi Virus Corona

Dikatakan Markum, Amelia adalah pekerja yang baru datang dari Singapura. Namun saat datang ke Pondok Aren, Amelia dalam kondisi sehat.

Gubernur WH sebut 1 Warga Banten Meninggal

Gubernur Banten Wahidin Halim

Melalui akun instagram pribadinya, @wh_wahidinhalim, Senin (16/3/2020) malam, Gubernur Banten Wahidin Halim mengumumkan bahwa 5 warganya positif Covid-19 dan satu diantaranya meninggal dunia.

"Gubenur banten mengabarkan kepada masyarakat. Bahwa positif terkena virus corona 5 orang warga Banten. 2 orang tinggal di kecamatan Kepala Dua, 1 orang tingggal di Kecamatan Curug (Kabupaten Tangerang), 1 orang tinggal di kecamatan Ciledug, dan satu orang lagi di kecamatan Pondok Aren," kata Wahidin.

Dalam video berdurasi 1.21 menit itu, WH berkata, "Dari lima orang itu, yang positif terkena virus, satu orang dari Pondok Aren tadi sore telah meninggal dunia."

Wahidin tidak menyebutkan nama warganya yang positif virus corona. Selain itu, ia juga tidak menyebutkan alamat lengkap rumahnya.

Load More