SuaraBanten.id - Proyek Jalan Tol Serang-Panimbang yang berada di Pandeglang ditargetkan rampung pada tahun 2021. Namun jelang pelaksanaan pada tahapan tender yang dijadwalkan pada bulan Februari mendatang masih terdapat kendala.
Lantaran proyek dari Kecamatan Bojong hingga Panimbang dengan panjang 24 kilometer itu masih ada ratusan bidang dari enam kepemilikan yang belum rampung dibebaskan. Hingga saat ini, progres pembebasan itu baru mencapai 1.072 bidang atau 71,71 persen dari 1.595 bidang yang mesti dibebaskan. Dari ratusan bidang itu rata-rata tanah negara yang belum lepas asetnya.
Berikut rinciannya, tanah kas desa sebanyak delapan bidang dengan luas 108 hektar, tanah wakaf sebanyak dengan luas 10 bidang 134 hektare, tanah instansi kehutanan 57 bidang dengan luar 343 hektare, Tanah Instansi TNI 178 Bidang dengan luas 2.980 hektare, Tanah Instansi PTPN satu bidang dengan luas 2.600 meter dan Tanah Eks Program Perusahaan inti Rakyat Perkembunan (Pirbun) 37 Bidang 1.400 hektare.
Hal itu terungkap saat rapat koordinasi yang dilakukan Pemkab Pandeglang bersama sejumlah pihak termasuk Badan Pertanahan Negara (BPN) dan Pejabat Pembuatan Komitmen (PPK) Tol Serang-Panimbang III di ruangan Garuda Pendopo Bupati Pandeglang pada Kamis (9/1/2020).
Baca Juga: Penampakan SD Cijolang di Tengah Proyek Tol Cisumdawu
PPK Tol Serang- Panimbang III Ibrahim Hasan mengatakan, selain tidak ada alasan kepemilikan lahan, enam kepemilikan juga menjadi alasan terhambatnya pembebasan lahan tersebut. Pihaknya sedikit kerepotan untuk menyelesaikan pembebasan tersebut karena harus berkoordinasi dengan berbagai pihak.
"Itu juga salah satunya karena memang tanah instansi, repot pelaksanaanya karena harus berkoordinasi dengan banyak pihak. Kalau dengan warga kami cukup bertemu dengan warga, kepala atau camat. Kalau pejabat lain mungkin perlu surat menyurat itu yang bikin lama sih," kata Ibrahim.
Diakui, pasca koordinasi dengan instansi terkait selalu mendapatkan jawaban. Namun karena ada beberapa tahapan yang dikoordinasikan, sehingga sampai saat ini ratusan aset yang didominasi aset negara tak kunjung rampung.
"Jawaban selalu ada (dari instansi tersebut), cuman mungkin perlu beberapa tahap, jadi saat dijawab butuh koordinasi lagi. Akhirnya kami bersurat lagi, birokrasi ya bertingkat-tingkat jadi sampai sekarang enam item (kepemilikan) itu yang belum selesai," jelasnya.
Kepala BPN Pandeglang Agus Sutrisno mengungkapkan, saat ini pembebasan lahan hanya menyisakan sekitar 20 persen lebih atau sekitar 400 bidang masih menghadapi kendala, paling banyak dimiliki oleh TNI. Dari enam kepemilikan itu sangat menghambat percepatan proyek tersebut.
Baca Juga: Imbas Proyek Tol Becakayu, Jalan Ahmad Yani Bakal Dibangun Overpass
"Kendalanya ada beberapa pemilik tanah, TNI yang paling besar itu ada 180 bidang. Sampai sekarang TNI belum melepaskan asetnya sehingga kami belum bisa melakukan pembayaran, terus ada tanah Pirbun itu juga ada tanah kehutanan, kas desa, tahan wakaf," katanya.
Berita Terkait
-
Kronologi 3 Siswa SDIT ICMA Dipulangkan Paksa Gegara Nunggak Biaya Sekolah Rp42 Juta
-
Diminta Urus Masalah Pembebasan Lahan Mangkrak Sejak Era Jokowi, RK: Ternyata Masih Ada Utang...
-
Riwayat Pendidikan Rizki Natakusumah, Suami Beby Tsabina yang Jadi Perhatian Gegara Dinasti Politik
-
Heboh! Dinasti Pandeglang vs Dinasti Jokowi, Netizen: "Pantes Negeri Gak Maju"
-
Dijuluki 'Kaesang versi Pandeglang', Segini Harta Kekayaan Rizki Natakusumah
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri