SuaraBanten.id - Satu korban banjir bandang yang hanyut di Sungai Cibeurang, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak ditemukan meninggal dunia.
Korban yang ditemukan tersebut diketahui bernama Uding (51), Warga Kampung Buluheun RT 006/RW 001, Desa Banjar Irigasi, Kecamatan Lebak Gedong.
"Korban hanyut terbawa arus Sungai Cibeurang saat banjir. Ditemukan pagi tadi sekitar pukul 10.15 wib dalam kondisi tidak bernyawa," kata Kabid Humas Polda Banten Kombes Edy Sumardy saat dikonfirmasi pada Kamis (02/01/2020).
Jenazah ditemukan oleh warga yang ikut membantu proses pencarian korban banjir bandang. Saat ditemukan, korban tersangkut material banjir bandang berupa kayu, pasir dan bebatuan.
Baca Juga: Air Sungai Ciberang Naik, Warga Lebak Panik Berlarian
"Mayat ditemukan oleh warga masyarakat sekitar. Korban selanjutnya dibawa ke Puskesmas Lebak Gedong dalam Keadaan meninggal dunia," katanya.
Korban ditemukan dengan tubuh penuh luka yang diperkirakan terkena benturan saat hanyut terbawa arus Sungai Cibeurang.
"Ada luka memar di kepala, luka sobek di dahi dan pelipis kanannya," jelasnya.
Untuk diketahui, banjir bandang yang menerjang tujuh desa di Kecamatan Cipanas Kabupaten Lebak.
Dari informasi diperoleh Bantenhits.com-jaringan Suara.com, luapan sungai tersebut terjadi setelah hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Lebak sejak Selasa (31/12/2019) malam. Akibatnya tiga sungai yang berada di kawasan tersebut, Sungai Cibeurang, Cimangenteung dan Cimaur meluap.
Baca Juga: Banjir Bandang Lebak Mulai Surut, Warga Bersihkan Lumpur dan Sampah
“Baru diketahui itu pukul 06.00 WIB saat ini banjir bandang masih melanda arusnya deras kang, saya sedang di TKP di Kampung Lurah, Desa Sipayung,” kata Camat Cipanas Oleh Najamudin saat dihubungi BantenHits.com pada Rabu (1/1/2020).
Oleh menyebutkan, tujuh desa yang diterjang banjir bandang tersebut meliputi Desa Sipayung, Talagahiang, Cipanas, Bintang resmi, Bintang Sari, Sukasari dan Luhur Jaya.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
-
5 KM Lewati Hutan Demi Sekolah, Mimpi Siswi Lebak Terancam Pupus karena Tak Punya Sepatu-Alat Tulis
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
-
Banjir Bandang Melanda Sukabumi, 91 Ribu Jiwa Terdampak
-
Bekasi Banjir Bandang, KAI Lakukan Rekayasa Operasional KRL
-
Puncak Bogor Porak-Poranda, 7 Jembatan Hancur Diterjang Banjir Bandang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI