SuaraBanten.id - Heboh penusukan terhadap Menkopolhukam Wiranto di Alun-alun Menes Kabupaten Pandeglang Banten menghadirkan berbagai spekulasi penjagaan keamanan di sekitar pejabat negara tersebut pada Kamis (10/10/2019).
Keberadaan pelaku Syahrial Alamsyah alias Abu Rara (31) dan Fitri Andriyana (21) yang berhasil melancarkan aksinya saat suasana di lokasi sedang ramai dan dijaga petugas dinilai janggal.
Meski begitu, Kabidhumas Polda Banten, Kombes Edy Sumardi menjelaskan hal tersebut.
“Saat rombongan (Menko Polhukam) datang, dua pelaku itu membawa seorang anak perempuan, berbaur dengan masyarakat juga untuk bersalaman,” kata Kabidhumas Polda Banten, Kombes Edy Sumardi di Menes seperti diberitakan Bantenhits.com-jaringan Suara.com pada Jumat (11/10/2019).
Edy mengemukakan, anak yang dibawa pasangan tersebut berusia 13 tahun yang merupakan hasil perkawinan SA dengan istri pertamanya. Sementara dengan FT, SA belum di karuniai anak.
“Anaknya tidak terlibat, kita sudah amankan ke keluarganya di Medan,” tambahnya.
Untuk diketahui, Menko Polhukam Wiranto menderita dua luka tusukan pada bagian perut kiri sebelah bawah dalam insiden penyerangan di Alun-alun Menes, Kabupaten Pandeglang pada Kamis (10/10/2019).
Kapolda Banten Irjen Pol Tomsi Tohir mengatakan selain Wiranto, tiga orang lainnya terkena serangan pelaku, yakni Kapolsek Menes Kompol Dariyanto, Fuad Syaugi dan ajudan Danrem 064/MY.
Selain melukai korban-korban tersebut, kata Tomsi, pelaku juga sempat menyerang dirinya namun bisa dilumpuhkan.
Baca Juga: Polda Banten Bantah Bobol Sampai Wiranto Ditusuk Abu Rara
Berita Terkait
-
Insiden Wiranto Diserang, Kantor Menteri Luhut Dijaga Ketat Pria Kekar
-
Tak Percaya Wiranto Ditusuk Teroris, JK: Ini Pertama Pejabat Kena Tikam
-
Tikam Perut Wiranto, Ketua RT: Abu Rara Jarang Bergaul dengan Warga
-
Tragedi Penusukan Menkopolhukam Wiranto di Banten
-
Tusuk Wiranto, Abu Rara Ikut JAD Bekasi Pimpinan Abu Zee
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik
-
Transaksi Sabu Rp41 Miliar di Depan SD Tangerang Digagalkan, 27 Kg Barang Bukti Disita
-
4 Surga Wisata Alam di Lebak dan Pandeglang yang Wajib Masuk 'Bucket List' Kamu
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113 Kurikulum Merdeka
-
BRI Soroti Besarnya Potensi Fintech Indonesia di Forum WEF Davos 2026