SuaraBanten.id - Sebuah truk pengangkut tanah dengan tonase muatan besar terlibat kecelakaan di Jalan Imam Bonjol, Kav Pemda No 30, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Provinsi Banten. Truk bercat hijau itu terguling dan menimpa sebuah mobil jenis Toyota Avanza warna putih.
Akibat kecelakaan yang terjadi pada Kamis (1/8/2019) pagi itu, menyebabkan lalu lintas lumpuh total. Pasalnya truk dengan plat nomor B 9927 TYY itu menutupi hampir seluruh badan jalan.
Dari pantauan Suara.com di lokasi, banyak warga yang memadati lokasi ikut membantu memindahkan tanah muatan agar truk dapat dievakuasi.
Sementara mobil Avanza yang tertimpa badan truk dikabarkan masih terdapat penumpang dalamnya. Sejumlah petugas dari polisi, PMI, dishub dan Pemkot Tangerang dibantu warga bahu-membahu mencoba mengevakuasi mobil menggunakan kendaraan besar.
"Masih ada tiga orang di dalam mobil itu," ucap Idrus salah seorang warga yang ada di lokasi.
Menurut dia, kecelakaan terjadi sejak sekitar pukul 06.00 WIB. Sebelumnya petugas telah berhasil mengevakuasi salah seorang korban.
"Tadi ada satu yang sudah diselamatkan. Sudah di bawa ke rumah sakit," katanya.
Sementara itu, Kabid Lantas Polres Metro Tangerang, AKP Isa Ansori mengatakan, diduga truk besar itu terguling dan menimpa kendaraan lain lantaran kelebihan muatan.
"Dia (sopir) ngantuk. Truknya juga kelebihan muatan, nanti ya kita masih evakuasi," ujar Isa di lokasi.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Jalan Layang Tubagus Angke, 1 Orang Dilarikan ke RS
Kontributor : Muhammad Iqbal
Berita Terkait
-
Pengamat soal Putri Ma'ruf dan Istri Sandi Mau Tarung di Pilkada Tangsel
-
Dukung Mpok Nur Maju Pilwakot Tangsel, Gerindra: Tunggu Saja Lagi Proses
-
Kecelakaan Beruntun di Jalan Layang Tubagus Angke, 1 Orang Dilarikan ke RS
-
Begini Reaksi Sandiaga Dengar Mpok Nur Dijagokan Jadi Calon Walkot Tangsel
-
Nur Asia Uno Dijagokan Maju Jadi Calon Wali Kota Tangerang Selatan 2020
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik
-
Transaksi Sabu Rp41 Miliar di Depan SD Tangerang Digagalkan, 27 Kg Barang Bukti Disita
-
4 Surga Wisata Alam di Lebak dan Pandeglang yang Wajib Masuk 'Bucket List' Kamu
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113 Kurikulum Merdeka
-
BRI Soroti Besarnya Potensi Fintech Indonesia di Forum WEF Davos 2026