SuaraBanten.id - Masyarakat pesisir utara Banten digegerkan dengan banyaknya gumpalan minyak mentah yang berada di perairan daerah tersebut.
Salah satu wilayah yang merasakan adanya gumpalan minyak mentah berada di kawasan Pantai Lontar Kampung Brambang Desa Lontar Kecamatan Tirtayasa Kabupaten Serang, Banten.
Gumpalan minyak yang menyerupai kotoran kambing tersebut awalnya ditemukan pengelola ekowisata hutan mangrove, Ropin (35) pada Sabtu (20/7/2019) lalu.
"Pertama kali saya menemukan gumpalan minyak di area wisata jembatan pelangi, ngampar (mengambang) di air pantai, kaya kotoran kambing, pas saya pegang itu mirip minyak mentah. Bocoran minyak di laut utara pantai Jawa ini berdampak kesini juga," kata Ropin (35) saat ditemui di lokasi penemuan minyak mentah di Pantai Lontar pada Rabu (31/07/2019).
Baca Juga: BMKG Siap Bantu Pertamina Petakan Tumpahan Limbah Minyak di Karawang
Ropin mengemukakan saat itu melihat warna air laut di Pantai Lontar berwarna cokelat kemerahan. Awalnya, dia tidak mengira bulatan hitam seperti kotoran kambing merupakan minyak mentah. Kemudian Ropin memegang bulatan tersebut dan ditangannya berminyak.
"Airnya agak merah dan bulatan (mirip) kotoran kambing banyak disini. Petani tambak tidak memasukkan air laut ke tambak. Karena sedang pemijahan dan air lautnya tercemar," katanya.
Akibat tercemarnya air laut oleh tumpahan minyak yang diduga berasal dari kilang minyak Pertamina membuat petani rumput laut merugi. Lantaran, rumput laut mati terkena minyak mentah tersebut.
Seperti yang disampaikan seorang petani rumput laut Makrubi (47). Dia mengaku sebelum ada tumpahan minyak bisa memanen hingga 70 kilogram. Namun setelah tercemar tumpahan minyak, hanya bisa memanen 40 kilogram hingga 50 kilogram saja.
"Kena dampaknya pada ngelupas kulit rumput lautnya. sudah tiga hari kena minyak. Kurang tahu ya (asal minyak dari mana), katanya dari Karawang. Ada lima petak (sekitar) lima hektar. Kelompokkan yang matinya, kelewatan (minyak mentaha) saja, karena panas rumput laut nya," kata Makrubi.
Baca Juga: Limbah Tumpahan Minyak di Karawang hingga ke 6 Pulau di Kepulauan Seribu
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
-
Layanan Air Bersih di 14 Kelurahan Terganggu Imbas Kebakaran IPA Hutan Kota, PAM Jaya Kasih Kompensasi Segini
-
Imbas Galian Saluran Air Pemprov DKI, Kronologi Bocornya Pipa Gas PGN di Depan Kantor Kemenkes
-
Gegara Kebocoran Pipa, 84 Kelurahan di Jakarta Bakal Alami Gangguan Suplai Air Bersih
-
Latihan Pencemaran Minyak di Laut, National Marpolex 2023 Resmi Dibuka
-
PTTEP Tak Cuma Bayar Kompensasi Tapi Wajib Perbaiki Lingkungan, Luhut: Jangan Enaknya Aja, Bisa Dibodoh-bodohin Kita!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB
-
Pemasok Sianida untuk Tambang Emas Ilegal di Lebak Ditangkap Polisi
-
Satgas Pangan Serang Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Diduga Tak Netral, Ratu Tatu Chasanah Dilaporkan ke Bawaslu Banten
-
Wagub Dimyati Rehab Rumah Mak Arpah, Nenek Usia 100 Tahun di Tangerang