SuaraBanten.id - Nasib nahas menimpa seorang pria bernama Anderias Nenobesi (37). Ia baru saja menjadi korban pengaiayaan di Jalan Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan pada Kamis (20/6/2019) malam. Parahnya, ia juga dibacok menggunakan golok oleh pelaku yang tak diketahui identitasnya.
Usai dibacok pelaku misterius, nyawa Anderias masih dapat tertolong usai aksi penganiayaan tersebut diketahui oleh warga sekitar. Ia langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.
Kabid Humas Polda Polda Metro Jaya, Komisiaris Besar Argo Yuwono menerangkan, kekinian pihaknya tengah memburu pelaku tersebut. Terkait jumlah pelaku, ia belum dapat memastikan.
"Pelaku masih dalam pengejaran. Belum diketahui berapa jumlahnya," kata Argo saat dikonfirmasi, Jumat (21/6/2019).
Baca Juga: Sudah Membaik, Anak Punk yang Dibacok Senjata Tajam Ternyata Warga Citayam
Kejadian bermula saat Anderias hendak berjalan meninggalkan lokasi kejadian. Namun ia dicegat oleh pelaku yang seketika melayangkan bacokan kepada dirinya.
Sontak, Anderias pun mencoba melindungi diri. Alhasil, tangan kanan dan kirinya terkena sabetan golok dari pelaku.
"Korban mencoba melindungi diri sehingga tangan kanan, tangan kiri korban terkena sabetan sajam jenis golok," kata Argo.
Beruntung, di saat pelaku hendak membacok kembali Anderias, warga di sekitar langsung mencegahnya. Hingga kemudian pelaku melarikan diri.
Polisi telah melakukan olah TKP serta memeriksa sejumlah saksi mata di lokasi kejadian. Hanya saja, belum diketahui berapa jumlah pelaku maupun identitasnya.
Baca Juga: Bacok Orang saat Tawuran, Remaja Ini Diringkus Polisi saat Melamar Kerja
Berita Terkait
-
Banjir di Tangsel Belum Surut, Catat Nomor-nomor Penting Ini untuk Kondisi Darurat
-
Seorang Wanita Tewas Usai Jadi Korban Penjambretan, Kepala Terbentur Aspal Gegara Tas Ditarik Hingga Terjatuh
-
Tragedi Gas Melon, Nenek 63 Tahun Wafat Saat Berjuang Dapatkan LPG 3 Kg
-
Legislator PKS Opname Usai Dianiaya Mertua, Begini Ceritanya
-
Aksi Brutal di Jaksel: Pria Bacok Kekasih Gegara Tak Dibelikan HP, Polisi Buru Pelaku
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Basarnas Hentikan Pencarian Kakek yang Hilang Saat Mencari Melinjo di Hutan Pabuaran
-
Bawaslu Kabupaten Serang Belum Temukan Pelanggaran Kampanye Jelang PSU
-
KPU Kabupaten Serang Evaluasi Ratusan KPPS Jelang Pemungutan Suara Ulang
-
KUR BRI Dukung Suryani, Kartini Modern yang Jadi Pejuang Ekonomi Melalui Usaha Kelontong
-
Ratusan Buruh Demo Pabrik Sepatu Gegara THR Tak Sesuai, Disnaker Lebak Panggil Manajemen