SuaraBanten.id - Pasca teror bom bunuh diri di Pospam Lebaran Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah, Polres Sukabumi Kota langsung menggelar razia berskala besar. Razia dipusatkan di Jalan Veteran, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (4/6/2019) pagi.
Puluhan pengendara roda dua terjaring razia khususnya mereka yang tidak mengenakan helm, tidak membawa surat berkendaraan seperti SIM dan STNK serta yang kendaraannya berknalpot racing.
"Razia ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di hari terakhir Ramadan serta menekan angka kriminalitas atau gangguan kamtibmas," kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro di Sukabumi.
Pada razia tersebut ada beberapa pengemudi sepeda motor yang mencoba menerobos barikade polisi dan memutar balik kendaraan. Tak ayal mereka yang menerobos dan melawan petugas langsung dihentikan untuk diperiksa.
Baca Juga: Bom Bunuh Diri Sukoharjo, Pos Lebaran di Surabaya Dijaga Polisi Bersenjata
Dari hasil razia ini puluhan kendaraan roda disita polisi karena pengendaranya tidak bisa menunjukan STNK dan surat kendaraan lainnya. Selain itu ditemukan barang berbahaya lainnya seperti senjata tajam, obat, dan minuman keras.
Beberapa pelaku pun ditangkap untuk dimintai keterangan terkait kepemilikan barang tersebut. Tidak hanya di Jalan Veteran, di titik pusat perekonomian, pusat kota dan perdangan juga ditempatkan personel kepolisan untuk bersiaga.
Bahkan, Polres Sukabumi Kota pun menurunkan beberapa personel bersenjata lengkap untuk mengamankan razia ini, sekaligus untuk mengantisipasi pelaku teror.
"Pada malam takbiran nanti kami juga memperketat pengamanan di seluruh penjuru wilayah hukum Polres Sukabumi Kota dan meningkatkan patroli keliling hingga ke berbagai pelosok perkampungan," tambahnya.
Susatyo mengimbau warga tidak perlu khawatir meskipun tetap waspada serta tidak melakukan aktivitas yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain di hari terakhir Ramadan ini. Kegiatan ini untuk menjaga kesucian Ramadan dan menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga yang merayakan Idul Fitri.
Baca Juga: Ada 7 Polisi Jaga Pospam Lebaran saat Ledakan Bom Bunuh Diri Sukoharjo
Detik-detik ledakan bom bunuh diri Sukoharjo di Pospam 1 Tugu Kartasura, Jalan Ahmad Yani Bundaran Kartasura, terjadi pada Senin (4/6/2019) malam sekira pukul 22.30 WIB. Kasatreskrim Polres Sukoharjo, AKP Gede Yoga menjelaskan berdasarkan saksi mata pelaku sempat berjalan di dekat pos pengamanan.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bom Bunuh Diri Sukoharjo, Pos Lebaran di Surabaya Dijaga Polisi Bersenjata
-
Ada 7 Polisi Jaga Pospam Lebaran saat Ledakan Bom Bunuh Diri Sukoharjo
-
Pelaku Bom Bunuh Diri Sukoharjo Alami Ruka Robek, Pindah ke RS Ortopedi
-
Warga Diminta Tak Mendekat ke Lokasi Bom Bunuh Diri Sukoharjo
-
Gubernur Jateng: Jangan Sebar Foto Pelaku Bom Bunuh Diri Sukoharjo
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Bikin Tidur Tak Nyenyak, Sri Mulyani Sebut Ekonomi Makin Suram
-
Rotasi Besar-besaran di Kemenkeu Libatkan Petinggi TNI Hingga Orang Istana, Sri Mulyani Bungkam
-
APBN Berbalik Arah Usai Berdarah-darah Selama 3 Bulan, Kini Surplus Rp 4,3 Triliun
-
5 HP POCO Murah Terbaik 2025: Spek Dewa, Kualitas Kamera Jangan Tanya
-
Harga Emas Antam Suram Hari Ini, Turun Menjadi Rp 1.871.000/Gram
Terkini
-
Paspampres Gadungan yang Tipu Ratu Zakiyah, Istri Mendes Dituntur 2,5 Tahun Penjara
-
Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Desa Hargobinangun Masuk 40 Besar BRILiaN, UMKM Lokal Terus Berkembang Bersama BRI
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal
-
Undang Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Pastikan Tak ada Ampun Bagi Preman