Sukses Cetak Laba Rp51,4 Triliun, BRI Diapresiasi Erick Thohir

Erick Thohir juga menyoroti keberhasilan BRI memberikan economic dan social impact kepada masyarakat.

Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Jum'at, 10 Februari 2023 | 12:30 WIB
Sukses Cetak Laba Rp51,4 Triliun, BRI Diapresiasi Erick Thohir
Menteri BUMN, Erick Thohir. (Dok: BRI)

SuaraBanten.id - Menteri BUMN RI, Erick Thohir memberikan apresiasi positif terhadap keberhasilan BRI yang mampu mencetak laba Rp51,4 triliun di sepanjang tahun 2022. Erick Thohir menyanjung keberhasilan BRI dalam melakukan efisiensi, sehingga dapat mendorong bottom line kinerja secara keseluruhan.

“Keberhasilan BRI dalam mencatatkan laba Rp51,4 triliun tak lepas dari transformasi yang dilakukan, sehingga berbuah efisiensi. Efisiensi ini akan terus kita dorong kepada seluruh perusahaan BUMN sebagai upaya untuk menghadapi tantangan dan ketidakpastian ekonomi ke depan,” ujarnya.

Sebelumnya pada pemaparan kinerja kuartal IV 2022 di Jakarta, Rabu (8/2/2023), Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan efisiensi menjadi salah satu faktor kunci keberhasilan BRI dalam menjaga bottom line kinerja perusahaan. BRI berhasil melakukan efisiensi, utamanya melalui menekan biaya dana (Cost of Fund) melalui perbaikan funding structure dalam peningkatan dana murah (CASA).

“Efisiensi tersebut tercermin dari rasio BOPO, CER dan CIR yang membaik dibandingkan periode sama tahun lalu. BOPO tercatat 69,10%, semakin baik dibandingkan BOPO pada akhir 2021 sebesar 78,54%. Rasio CER juga tercatat semakin membaik dari 50,25% di akhir 2021 menjadi 48,16% di akhir 2022 dan CIR semula 48,56% menjadi 47,38%, yang artinya semakin efisien.  Di samping itu, membaiknya kualitas kredit yang disalurkan memberikan dampak positif terhadap efisiensi yang dilakukan oleh perseroan. Dampaknya, BRI berhasil menurunkan Cost of Credit dari 3,78% di akhir 2021 menjadi 2,55% pada akhir 2022,” jelas Sunarso.

Baca Juga:Prediksi Bali United vs Persib Bandung: Head to Head, Susunan Pemain, dan Skor

Kementerian BUMN akan terus mendorong perusahaan BUMN untuk terus memberikan kontribusi lebih besar kepada negara dibandingkan dengan tahun tahun sebelumnya. “Kinerja BRI yang cemerlang sudah menunjukkan adanya konsolidasi, efisiensi dan fokus pembangunan ekosistem UMKM, “ jelas Erick Thohir.

Erick Thohir juga menyoroti keberhasilan BRI memberikan economic dan social impact kepada masyarakat melalui keberadaan Agen BRILink yang tercatat berjumlah 627 ribu pada akhir 2022.

“Agen BRILink, itu yang kelasnya sudah juragan, itu income-nya perbulannya bersih Rp20 juta, gaji menteri Rp19 juta," ujarnya.

Pendapatan Agen BRILink itu didapatkan dari margin pelayanan yang diberikan kepada masyarakat yang mengakses layanan atau jasa transaksi keuangan.

"Disamping berhasil membuka lapangan pekerjaan melalui Agen BRILink, BRI sebagai induk holding ultra mikro saat ini telah mengintegrasikan 34 juta nasabah mikro dan ultra mikro. Hal ini sejalan dengan semangat BRI untuk melayani masyarakat sebanyak-banyaknya dengan cara se-efisien mungkin", pungkasnya.

Baca Juga:BRI Liga 1: Persib Harga Mati Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan

News

Terkini

SuaraBanten.id akan menyuguhkan Jadwal Buka Puasa Serang Banten serta Jadwal salat Serang Banten di Bulan Ramadhan 2023.

News | 17:33 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan Jadwal Buka Puasa Tangerang Banten bulan Ramadhan 2023 yang meliputi Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang serta Kota Tangerang Selatan.

News | 17:24 WIB

Kedatangan Helldy Agustian untuk berkoordinasi terkait persiapan Rapat Koordinassi Wilayah (Rakorwil) III Apeksi yang bakal digelar di Kota Cilegon, Banten.

News | 16:02 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Serang Banten pada bulan Ramadhan 2023.

News | 17:43 WIB

Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Cilegon Banten bulan Ramadhan 2023.

News | 17:31 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan Jadwal Salat dan Jadwal Buka Puasa Tangerang Banten bulan Ramadhan 2023.

News | 16:40 WIB

Jadwal imsakiyah Ramadhan 2023 dapat diakses melalui laman resmi Direktorat Bina Masyarakat Islam Kemenag yakni https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah.

News | 01:06 WIB

Jadwal imsakiyah Ramadhan 2023 dapat diakses melalui laman resmi Direktorat Bina Masyarakat Islam Kemenag yakni https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah.

News | 00:55 WIB

Pemudik motor yang hendak menyeberang ke Pulau Sumatra dilarang melalui Pelabuhan Merak dan akan dialihkan melalui Pelabuhan Ciwandan.

News | 15:04 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan jadwal salat Pandeglang Banten dan Jadwal Buka Puasa Pandeglang Banten pada bulan Ramadhan 2023

News | 16:41 WIB

Bolehkah wanita haid membaca Alquran atau mengaji?. Mari simak penjelasan Ustaz Adi Hidayat berikut ini.

News | 16:35 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan jadwal salat Cilegon Banten dan Jadwal Buka Puasa Cilegon Banten pada bulan Ramadhan 2023

News | 16:25 WIB

SuaraBanten.id akan menyuguhkan jadwal salat Serang Banten dan Jadwal Buka Puasa Serang Banten pada bulan Ramadhan 2023.

News | 16:16 WIB

Ustaz Adi Hidayat dalam ceramahnya menjelaskan terkait tawaran Allah kepada hambanya yang mau memaafkan kesalahan orang lain.

News | 14:17 WIB

Sederet artis juga pernah terseret isu perselingkuhan dengan Raffi Ahmad di antaranya Ayu Ting Ting, Nita Gunawan, hingga Velove Vexia.

News | 19:56 WIB
Tampilkan lebih banyak