SuaraBanten.id - Kabar artis cantik Thailand Nida Patcharaveerapoong atau lebih dikenal Tangmo Nida belakangan viral di media sosial. Berbagai spekulasi soal kematian artis Thailand ini pun menjadi sorotan warganet termasuk di Indonesia.
Baru-baru ini, tak sedikit warganet Indonesia yang mengaku telah melihat foto jenazah Tangmo Nida. Foto jenazah Tangmo Nida yang tewas tenggelam di sungai Chao Praya diduga beredar luas di media sosial.
Dengan beredarnya foto jenazah Tangmo Nida, warganet semakin menilai ada kejanggalan atas kematian Tangmo. apalagi foto jenazah itu disebutkan begitu mengerikan, rusak dan seperti ada bekas luka.

Dilansir dari Suara.com, polisi angkat suara terkait otopsi jenajaz Tangmo di kantor Muang Nonthaburi, Selasa (1/3/2022). Polisi telah menemukan luka besar di paha mendiang Tangmo dan goresan di tubuh temannya yang ikut naik perahu.
Baca Juga:Gara-gara Unggahan Ini, Abu Janda Dinilai Warganet Cocok Jadi Menteri Agama: Pemikirannya Modern
Institut Kedokteran Forensik di Rumah Sakit Umum Polisi melalui Kolonel Pol Napaphat Natthasumon mengatakan, otopsi mengkonfirmasi kebenaran Tangmo tenggelam karena ada lumpur di paru-parunya.
Namun, polisi juga menemukan sayatan besar di paha kanan Tangmo, tetapi belum memastikan apakah itu berasal dari baling-baling kapal. Tak hanya itu, polisi juga menemukan goresan kecil di kaki kirinya, namun belum mengidentifikasi penyebabnya.
![Artis Thailand Tangmo Nida. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/03/05/51786-artis-thailand-tangmo-nida-instagram.jpg)
Tak hanya luka di tubuh Tangmo, teman yang mendampinginya juga ditemukan luka, Nitas "Job" Kiratisoothisathorn. Sang teman mengalami luka gores di lengannya dan memar di bahunya.
Polisi menyebut luka itu bukan dari perkelahian, dan berusia lima sampai tujuh hari. Goresan itu lebih besar dari goresan kuku, sedangkan memar itu disebabkan oleh benturan dengan benda keras.
Komandan Pusat Deteksi Kejahatan Ilmiah 1, Mayor Jenderal Pol Chutima Chaimusik mengatakan, mereka harus mencari jejak urin dalam tiga sampai empat hari di bagian belakang speedboat, bodysuit dan serbet Tangmo. Ia juga menyebut tidak ada narkotika di kapal Tangmo.
Baca Juga:Siapa Tangmo Nida: Aktris Thailand yang Viral Usai Dikabarkan Meninggal
"Tidak ada narkotika di atas kapal," kata Mayjen Pol Chutima dalam konferensi pers.
- 1
- 2