Hari Valentine dan 5 Fakta Web Series Dikta dan Hukum

Dikta dan Nadhira dikisahkan bersahabat sejak kecil, begitu pun orangtua mereka. Ayah Dikta rupanya ingin Nadhira menjadi menantunya.

Hairul Alwan
Senin, 14 Februari 2022 | 11:15 WIB
Hari Valentine dan 5 Fakta Web Series Dikta dan Hukum
Para pemain drama seri 'Dikta dan Hukum' saat jumpa pers di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktris Natasha Wilona saat ditemui usai jumpa pers drama seri 'Dikta dan Hukum' di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Aktris Natasha Wilona saat ditemui usai jumpa pers drama seri 'Dikta dan Hukum' di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (29/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Totalitas Natasha Wilona sebagai aktris bukan lagi hal mengejutkan. Namun untuk web series Dikta dan Hukum, totalistas Wilona tak main-main. Sebab Wilona yang khas dengan penampilan rambut panjang harus rela memotongnya agar terlihat lebih muda. Sempat sedih, Wilona tak masalah karena rambutnya kini telah memanjang kembali.

4. Alternate Universe Idol K-Pop

Potret Doyoung NCT (Twitter.com/@NCTsmtown)
Potret Doyoung NCT (Twitter.com/@NCTsmtown)

Kisah Dikta dan Hukum yang populer di Twitter merupakan Alternate Universe alias AU dari Doyoung NCT karya Dhia'an Farah. Dikta digambarkan sebagai Doyoung NCT yang tinggal di Indonesia. Kepopuleran kisah AU di Twitter pada 2020 tersebut kemudian menarik Dee Company membuatnya versi web series.

5. Nama Karakter Jeno Diganti

Baca Juga:Segera Tayang, Ini 6 Fakta Web Series Dikta & Hukum yang Sempat Diprotes Fans NCT

Abun Sungkar. [Instagram/abunsungkar]
Abun Sungkar. [Instagram/abunsungkar]

Salah satu tokoh di kisah Dikta dan Hukum adalah Jeno. Karakter Jeno yang diperankan Abun Sungkar menuai protes dari NCTZen, sebutan untuk fans NCT. Pasalnya, Jeno merupakan nama asli personel NCT di dunia nyata sehingga dinilai memerlukan izin dari SM Entertainment selaku agensi. Bagi fans, Jeno bukan hanya sekadar nama, melainkan brand yang dibangun seorang seniman.

Protes NCTZen rupanya didengar. Melalui akun Instagram @diktadanhukum_series, potret Natasha Wilona dan Abun Sungkar dituliskan sebagai karakter Nadhira dan Seno. Potret karakter Abun sebagai Jeno saat resmi diumumkan pada 29 November 2021 juga telah dihapus.

Nantinya web series Dikta dan Hukum akan tayang sebanyak 10 episode. Siap menantikannya?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak