![Ustaz Adi Hidayat. [Youtube Adi Hidayat Official]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/23/42834-ustaz-adi-hidayat-youtube-adi-hidayat-official.jpg)
“Perhatikanlah ketika membalik lembaran kitab, gestur dan mimik mukanya memperlihatkan ekspresi seseorang yang sedang menyembunyikan sesuatu. Dia berbohong. Berbohong atas nama Hadratus Syekh K.H.M. Hasyim Asy’ari,” tambahnya.
Akhmad Musta’in mengajak warganet memperhatikanlah tingkah Adi Hidayat ketika membalik lembaran kitab .
Pada pengajian tersebut, Adi Hidayat menjelaskan tentang sejumlah aliran yang menyimpang dari Ahlussunnah wal Jamaah. Termasuk pandangan dari KH M Hasyim Asy’ari yang mengemukakan bahwa Islam di tanah Jawa mengalami dinamika dengan hadirnya kalangan yang keluar dari akidah Aswaja.
Warga NU, Ahmad Mughni juga menyampaikan keresahannya atas sikap ustaz Adi Hidayat tersebut. Menurut dia, cara Adi Hidayat dengan cuma mengambil sebagian pendapat Mbah Hasyim dan mengaburkan pendapat yang lain, dalam tradisi santri NU, adalah hal yang tidak bisa diterima.
Baca Juga:Ekonomi Biru Menjadi Harapan Baru
Berikut selengkapnya postingan Ahmad Mughni:
![Ustadz Adi Hidayat menyampaikan rencana membantu pelajar Palestina di kanal Youtube Adi Hidayat Official / [SuaraSulsel.id / Tangkapan layar Youtube Adi Hidayat Official]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/29/51200-adi-hidayat.jpg)
Tanggapan saya atas beberapa pembelaan terhadap tindakan UAH melompati bahasan penting bid’ah akidah di kitab KH Hasyim Asy’arie
Saya lihat dari hasil pantauan sekedarnya, ada yang masih membela tindakan UAH, melompati bahasan bid’ah nya (akidah) firqoh yang mengikuti pendapat tokoh-tokoh yang ditulis lugas oleh Hadratus Syaikh KH Hasyim Asyarie yakni ( M. Abduh, Rasyid Ridho, MBAW, Ibn Taymiyyah & Ibn Qayyim), dan langsung ke pembahasan Rofidhoh & Abahiyyun.
Pembelaan-pembelaan tersebut dapat digolongkan sebagai berikut:
(1) Bahwa UAH sengaja skip bagian itu karena memang sedang fokus membahas sesatnya Syi’ah.
Baca Juga:Keajaiban Salat Dhuha, Waktu Melaksanakan dan Ayat yang Dibaca saat Salat
(2) Bahwa UAH sengaja skip itu karena ingin menjaga kondusifitas, mengingat banyak muslim di Indonesia yang mengikuti tokoh-tokoh yang ajarannya dinilai bid’ah oleh Hadratussyaih.