"Jadi semua jalan ini di klaim, jadi ini data-data apa. Jadi Thoni-Imat menyajikan fakta-fakta,"ujar Thoni.
Menanggapi tudingan lawannya, Irna menjawab dengan santai dan menyebutkan, dirinya dan Tanto sudah melakukan kerja nyata. Sementara pasangan Thoni-Imat di klaim Irna baru sebatas rencana.
"Kalau kita sudah kerja nyata beliau baru akan, akan. Kami sudah, sudah sudah, beliau akan, akan, akan. Tadi saya sampaikan 2200 kilometer jalan. Kami sudah menunaikan 565 kilometer, kalau ada jalan yang rusak dan yang sedang ditangani, wajar kami bukan malaikat. Kami berupaya terus untuk mensukseskan ke arah sana,"ungkap Irna.
Irna mengaku membuat SK jalan dengan sepanjang 723 kilometer jalan Kabupaten. Dari total itu, Irna mengklaim dari 53,9 persen telah ia tuntaskan. Sedangkan jalan rusak yang ditunjukkan Thoni, kata Irna itu salah satu dari 38 Persen jalan di Pandeglang yang rusak. Dengan demikian, Irna tidak serta-merta bisa menyulap bak di film Jinny oh Jinny.
Baca Juga:CCTV Terpasang, Penyortiran Surat Suara di Melawi Bakal Diawasi Ketat
"Yang di foto memang ada 38 Persen yang rusak, ya wajar. Ya gak mungkin kami sulap Jinny oh Jinny,"tandasnya.