SuaraBanten.id - Pasangan suami istri atau pasutri pensiunan guru madrasah bernama Kemed (89) dan Sartimah (75) ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya, Senin (25/3/2024) sekira pukul 10.00 WIB.
Pasutri pensiunan guru madrasah itu tinggal di Cigarukgak RT 009 RW 04, Desa Kadujajar, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten.
Kapolsek Malingping, AKP Sugiar Ali Munandar membenarkan, adanya dua pasutri yang ditemukan tewas di dalam rumah.
“Benar, saksi mata melihat kedua korban sudah tergeletak di ruangan tengah rumahnya dalam keadaan sudah meninggal dunia,” kata Sugiar dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Senin (25/3/2024).
Kata dia, saat kejadian saksi yang merupakan seorang pedagang sayur keliling biasa mampir ke rumah korban untuk menawarkan sayuran.
Namun saat dipangil-pangil, korban tidak keluar rumah, karena penasaran saksi akhirnya mengintip rumah korban dan melihatnya tergeletak di lantai rumahnya dengan kondisi berlumur darah.
“Melihat korban tergeletak di lantai dengan penuh luka, saksi pun langsung memberitahu tetangga dan keluarga korban,” ujarnya.
Lebih lanjut, anggota Inafis sudah ke lokasi kejadian untuk menyelidiki penyebab korban meninggal dunia.
“Kalau motifnya kita juga masih menunggu dari tim Inafis,” ucapnya.
Berita Terkait
-
Mandi Junub Kesiangan di Bulan Ramadan? Jangan Panik! Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Rombongan Mobil Rano Karno Bikin Macet saat Parkir di Stasiun Lebak Bulus, MRT Jakarta Minta Maaf
-
Kendaraan Rano Karno Parkir Dekat Stasiun MRT Bikin Macet, Pengamat Protes: Baru Jadi Wagub Dah Belagu
-
Lebih Nyaman, Wagub DKI Rano Karno Bakal Rutin Naik MRT ke Balai Kota
-
Pasutri Brazil Dinobatkan Guinness World Records sebagai Pernikahan Terlama di Dunia, Punya 100 Lebih Cucu dan Cicit
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Kabar Duka! Legenda Persebaya Putut Wijanarko Meninggal Dunia
Terkini
-
Sinergi BRI dan Komunitas Lokal dalam Restorasi Ekosistem Laut Gili Matra
-
Lebaran 2025 Lebih Mudah dengan Transaksi BRImo yang Cepat Sekaligus Aman
-
Lebaran Tanpa Khawatir, 1 Juta AgenBRILink BRI Tangani Transaksi dan Pembayaran
-
Tiga Pemudik Pingsan di Pelabuhan Ciwandan, Kelelahan dan Kepanasan saat Antre Masuk Kapal
-
Hari Raya Nyepi, BRI Peduli Berbagi Sembako dan Renovasi Pura