SuaraBanten.id - Libur panjang perayaan Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek pada pekan ini diprediksi mengakibatkan ratusan ribu kendaraan bakal melintas di Tol Tangerang-Merak atau Tol Tamer.
Pada libur Isra Miraj dan Imlek ini diprediksi sebanyak 176.099 kendaraan bakal melintas di Tol Tangerang-Merak.
Astra Tol Tangerang-Merak memprediksi sebanyak 176.099 kendaraan akan melintas di ruas jalan Tol Tamer pada libur panjang akhir pekan Isra Mi'raj dan Tahun Baru Imlek pada Kamis hingga Minggu (11/2/2024).
Direktur Astra Tol Tangerang-Merak, Rinaldi mengatakan, masyarakat diprediksi banyak memanfaatkan libur panjang akhir pekan ini. Karenanya, kemungkinan akan terjadi kepadatan arus lalu lintas di Tol Tangerang-Merak.
"Diprediksi akan terjadi peningkatan kendaraan yang melintas hingga 0,86 persen atau 176.099 kendaraan jika dibandingkan dengan tahun 2023 sebanyak 172.253 kendaraan," katanya dikutip dari ANTARA.
Kata Rinaldi, puncak arus lalu lintas libur panjang Isra Miraj dan Imlek di ruas Tol Tangarang-Merak, diprediksi terjadi pada tanggal 7 Februari 2024 dengan kenaikan trafik hingga 3,22 persen atau sebesar 170 ribu kendaraan dibandingkan lalu lintas harian normal sebanyak 150 ribu kendaraan.
"Pada momen libur panjang ini juga di prediksi mengalami kenaikan trafik sebesar 3,22 persen atau sebesar 170 ribu kendaraan dibanding rata-rata lalu lintas harian normal sebanyak 150 ribu kendaraan," katanya.
Dalam menghadapi momen arus libur panjang Isra Miraj dan Imlek, Tol Tangerang-Merak siap melayani pengguna jalan, yang diprediksi akan memanfaatkan momen libur panjang ini untuk berwisata maupun pulang kampung bersilaturahmi.
Kata Rinaldi, pada masa libur panjang ini dirinya telah meningkatkan layanan transaksi untuk mengantisipasi antrian di gerbang tol, di antaranya mengaktifkan tambahan gardu satelit di entrance gate Cikupa, serta menyiagakan petugas untuk mempercepat transaksi di gerbang tol.
"Selain layanan transaksi, kami juga memastikan kesiapan fasilitas rest area bersama pihak pengelola, baik dari sisi ketersediaan maupun kebersihannya," katanya.
Ia mengimbau pengguna jalan untuk mempersiapkan perjalanan di antaranya mengatur jadwal perjalanan untuk menghindari waktu puncak arus lalu lintas serta tidak terjebak kepadatan atau antrian lalu lintas.
Selain itu, masyarakat juga diminta untuk patuhi aturan keselamatan berkendara, memastikan kecukupan saldo uang elektronik (e-toll) mencukupi, serta selalu cek kondisi traffic dan rute alternatif.
Untuk mengetahui info lalu lintas di ruas Tol Tangerang-Merak, pengguna jalan juga dapat melihat beberapa tampilan kamera pantau di website margamandala.co.id, serta update traffic report di media sosial Astra Tol Tamer di titik-titik lokasi penting di ruas Tol Tangerang-Merak. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Puncak Arus Mudik Pelabuhan Merak Diprediksi H-3, Ganjil Genap dan Delaying System Diberlakukan
-
Anggota TNI AL Penembak Bos Rental Nangis Mohon Ampun di Pengadilan Militer: Anak Saya Masih Kecil
-
Tol Tangerang-Merak Terapkan Ganjil Genap Saat Arus Mudik Lebaran 2025
-
Sejarah Cap Go Meh, Tradisi 2000 Tahun dari Ritual Kuno Hingga Festival Lampion
-
Semarak Perayaan Pawai Cap Go Meh di Pecinan Glodok
Terpopuler
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- Pemain Arsenal Pilih Bela Timnas Indonesia Berkat Koneksi Ayahnya dengan Patrick Kluivert?
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
- Setajam Moge R-Series, Aerox Minggir Dulu: Inikah Wujud Motor Bebek Yamaha MX King 155 Terbaru?
- Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa
Pilihan
-
Harga Emas Antam Tiba-tiba Jatuh Jadi Rp 1.945.000/Gram
-
Data Pribadi RI Diobral ke AS, Anak Buah Menko Airlangga: Data Komersil Saja!
-
Rafael Struick Mandul, Striker Lokal Bersinar Saat Dewa United Gilas Klub Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Murah Chipset Snapdragon Kuat untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Senjata Pemburu Badak Hingga Narkoba Rp400 Juta Dimusnahkan Kejari Pandeglang
-
Ekstrakurikuler Jadi Arena Predator, Wali Kota Janji Pecat Oknum Guru SMPN 9 Serang
-
Komnas PA Ungkap Ada 6 Korban Pelecehan di SMAN 4 Serang, Sebagian Alumni
-
Tiga Kepala Daerah Susuri Kali Angke 10 KM, Andra Soni Temukan Biang Banjir
-
Sekda Kabupaten Serang Jadi Rebutan, Dua Nama Besar dari Pemkot Serang Ikut Seleksi